Pemerintah Kota Tangerang mengubah nama perusahaan Perumda PT Tangerang Nusantara Global (TNG) menjadi Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) PT Tangerang Nusantara Global.

"Perubahan nama ini dilakukan untuk memperkuat identitas perusahaan sebagai perusahaan daerah yang berkomitmen untuk memajukan Kota Tangerang," kata Penjabat Wali Kota Tangerang Nurdin di Tangerang Kamis dalam keterangannya.

Ia mengatakan perubahan nama tersebut diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan 2024 yang digelar di Ruang Rapat Wali Kota Tangerang Rabu (24/7).

Penjabat Wali Kota Nurdin juga menjelaskan dalam RUPS tersebut memutuskan untuk mengangkat Muhammad Rizal sebagai Direktur Utama PT TNG yang baru. Keputusan ini setelah melalui RUPS seleksi sejak bulan April 2024 lalu.

"Diharapkan kepemimpinan yang baru dapat membawa PT TNG ke level yang lebih tinggi dan mencapai visi dan misi perusahaan," katanya.

Baca juga: Pengunjung Festival Cisadane 2024 lebih dari 60 ribu orang

Kemudian pada RUPS tahun 2024, laporan keuangan PT TNG tahun 2023 menunjukkan kinerja positif dengan berhasil membukukan laba bersih di tahun 2023.

Sebagian dari laba bersih tahun 2023 akan dibagikan sebagai deviden kepada para pemegang saham. Sesuai dengan komitmen, 25 persen dari laba bersih akan dibagikan sebagai deviden dan akan berkontribusi pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Tangerang

"Diharapkan dengan kepemimpinan baru dan perubahan nama, PT TNG dapat terus berkembang pesat dan memberikan manfaat bagi Kota Tangerang," kata dia.

Ketua Panitia Seleksi Herman Suwarman mengatakan pada seleksi calon Direktur PT TNG pada tanggal 29-31 Mei 2024 lalu, ada empat orang yang mengikuti tahap wawancara akhir Antoni Ludfi, Embay Syuwanda, Muhamad Rijal dan Runsa Rinaldi.

Baca juga: Pemkot Tangerang ajak mahasiswa KKN UMT kontribusi atasi masalah sosial

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024