Serang (Antara News) - Gubernur Banten Wahidin Halim mengajak para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Banten untuk menegakkan Pancasila dengan mengimplementasikan nilai-nilainya dalam keseharian.

"Korpri adalah agen-agen terdepan dalam menegakkan Pancasila itu sendiri. Jangan curang, jangan korupsi, jangan salah gunakan uang rakyat. Apa yang jadi amanat kita laksanakan," kata Wahidin Halim dihadapan ASN Banten saat menjadi Inspektur Upacara pada apel peringatan Hari Kelahiran Pancasila, di Halaman Masjid Al-Bantani KP3B, di Serang, Senin.

Selain Gubernur, hadir juga Wakil Gubernur Andika Hazrumy, Sekda Banten Ranta Soeharta, Kepala OPD, dan ribuan pegawai dilingkungan Pemprov Banten.

Dalam amanatnya, Gubernur Wahidin menegaskan, nilai-nilai Pancasila yang bersumber dari agama, adat istiadat, budaya terangkum dalam satu konsep Bhineka Tunggal Ika.

Nilai-nilai tersebut merupakan nilai-nilai yang harus dipegang teguh oleh masyarakat Indonesia termasuk di dalamnya seluruh aparatur sipil negara di lingkungan Provinsi Banten.

"Keberagaman adalah suatu khasanah yang tumbuh dan berkembang di negara yang kita cintai. Apapun ajarannya, Pancasila merupakan landasan bagi kehidupan bernegara dan berbangsa," kata Mantan Walikota Tangerang itu dihadapan ribuan ASN Banten.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Banten juga mengingatkan, sebagai pelayan masyarakat, Korpri harus mengimplementasikan semangat Pancasila dalam keseharian, termasuk dalam aktivitas bekerja sebagai pelayan Aparatur Sipil Negara (ASN)
    Menurutnya, dalam sebuah proses pembangunan harus terbangun suasana solidaritas, empati, saling bergotong royong di lingkungan Pemprov Banten sehingga tercipta suasana yang bernilai Pancasila.

"Jangan serakah. Jangan terlalu menguasai hajat orang banyak. Kita lurus saja, kita bekerja baik saja," kata Wahidin.

Ia mengatakan, puasa mengamanatkan umat Islam untuk saling menyantuni, mengasihi, saling bergotong royong.

"Itu adalah nilai-nilai universal baik dalam kandungan agama kita, maupun nilai-nilai secara umum," kata Wahidin.

Pewarta: Mulyana

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2017