Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang, Provinsi Banten tengah meningkatkan upaya penelusuran (tracing) sebagai pencegahan dan mengantisipasi penyebaran cacar monyet (monkeypox) di daerah tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang dr Sumihar Sihaloho di Tangerang, Selasa mengatakan saat ini Dinas Kesehatan telah menginstruksikan seluruh pelayanan kesehatan (puskesmas) untuk meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi kemunculan kasus penyebaran cacar monyet (monkeypox).  

"Kita sudah membuat surat edaran ke faskes tentang kewaspadaan terhadap monkeypox di Kabupaten Tangerang," katanya.

Dia mengatakan, setelah ditemukan kasus pengidap cacar monyet di DKI Jakarta, menjadi perhatian khusus pihaknya dalam melakukan pencegahan kemunculan penyakit menular tersebut.

Baca juga: Dinkes Tangerang minta masyarakat waspada akan cacar monyet

Salah satunya, lanjut dia, yaitu dengan melakukan pemantauan melalui petugas surveilans di masing-masing puskesmas yang tersebar di daerah setempat.

"Banyak yang diinstruksikan, intinya siaga jika menemukan kasus dicurigai monkeypox dan tindakan-tindakan khusus jika apa yang harus dilakukan faskes," katanya menjelaskan.

Selain itu, dalam peningkatan kewaspadaan tersebut, Pemerintah Kabupaten Tangerang telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) terhadap seluruh fasilitas-fasilitas kesehatan yang ada.

Dinas Kesehatan juga mengingatkan masyarakat agar dapat menjaga pola hidup sehat atau menjaga kebersihan lingkungan setempat, karena dengan begitu penyebaran dari berbagai penyakit yang ada bisa dilakukan pencegahan sedini mungkin.

Ia juga menambahkan, sejauh ini di daerah Kabupaten Tangerang belum ditemukan adanya warga terjangkit kasus penyakit cacar monyet tersebut.

"Masih di wilayah DKI Jakarta. Di kita (Kabupaten Tangerang) belum ada," kata dia.

Baca juga: Empat upaya yang dilakukan Kemenkes untuk tanggulangi cacar monyet

Pewarta: Azmi Syamsul Ma'arif

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023