Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang, Banten, membekali  pelatihan 41 admin organisasi perangkat daerah (OPD) agar lebih responsif dalam menerima pengaduan masyarakat melalui media sosial.

"Para admin di OPD sudah dibekali pelatihan untuk mengoptimalkan media sosial yang dikelola agar lebih responsif terhadap laporan masuk, termasuk melalui fitur LAKSA," kata Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti di Tangerang Jumat.

Layanan Aspirasi Kota Saran Anda (LAKSA) merupakan salah satu fitur di Super App Tangerang LIVE yang menerima pengaduan masyarakat untuk berbagai urusan.

Nantinya, kata dia, laporan yang masuk akan ditindaklanjuti OPD terkait sesuai yang disampaikan masyarakat. Diskominfo bisa memantau laporan yang masuk dan belum direspons OPD terkait.

Baca juga: Admin medsos OPD Kota Tangerang diminta responsif terima aduan masyarakat

Indri Astuti mengatakan hal ini dilakukan sesuai arahan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah agar para admin OPD lebih responsif terhadap pengaduan masyarakat yang masuk.

Indri mengatakan cepatnya respons admin OPD terkait laporan masyarakat yang masuk akan memberikan kesan baik sehingga pelayanan yang disajikan dapat dinikmati masyarakat.

"Kita akan terus melakukan pemantauan terhadap semua laporan yang masuk agar bisa ditindaklanjuti dengan optimal," ujarnya.

Indri berharap para admin dapat lebih aktif menyosialisasikan berbagai program pemkot yang sedang dan akan berjalan sehingga masyarakat dapat mengetahuinya. "Sosialisasi program dan layanan akan lebih dimasifkan," katanya.

Baca juga: TPPS Kota Tangerang diminta libatkan RT/RW dalam edukasi cegah stunting

Sementara itu, Camat Cibodas Buceu Gartina mengatakan pengelola admin di Kecamatan Cibodas secara rutin melaporkan setiap adanya aduan masyarakat dan memberikan respons yang menjadi pertanyaan masyarakat.

Tak hanya itu, kata dia, admin memantau seluruh aktifitas di kelurahan agar saat ada aduan dapat segera ditindaklanjuti.

Sebelumnya, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meminta admin pengelola media sosial di OPD untuk lebih responsif terhadap aduan masyarakat yang masuk.

Program pelayanan di Pemerintah Kota Tangerang harus dapat disosialisasikan oleh para admin medsos secara kreatif, inovatif, dan tidak terbatas pada satu platform

"Media sosial ini bukan hanya sekadar untuk informasi tetapi edukasi kepada masyarakat. Respons segera jika ada aduan yang masuk. Karena medsos  kan media 'engagement' kita," kata Wali Kota Arief saat menghadiri Diklat Pengelolaan Medsos di Lingkup Pemkot Tangerang di Tangerang Super Block (TSB).

Baca juga: Harga naik, Pemkot Tangerang sosialisasikan beras SPHP ke camat dan lurah

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023