Serang (Antara News) - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Banten mengajak para pemangku kepentingan (stakeholder) Kepariwisataan setempat meningkatkan sumber daya manusia agar mampu bersaing dalam Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Banten Opar Sohari di Serang, Rabu, mengatakan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan SDM kepariwisataan di Banten, Disbudpar akan menggelar seminar sumber daya manusia (SDM) kepariwisataan yang dihadiri oleh seluruh setakholder dan pelaku usaha pariwisata pada Jumat 18 November 2016 di Tanjung Lesung, Pandeglang.

Kegiatan tersebut akan dihadiri Menteri Pariwisata Arif Yahya sebagai keynote speaker, Plt Gubernur Banten Rano Karno dan Bupati Pandeglang Irna Narulita Dimyati.

''Kami ingin SDM pariwisata di Banten ini andal dan siap bersaing di Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Kita jangan jadi penonton tapi harus jadi pemain yang siap memenangkan permainan," kata Opar didampingi Kabid Destinasi Disbudpar Banten Sapta Gumelar.      

Menurut Opar, jika pembangunan pariwisata di Banten maju, maka akan menunjang terhadap pendapatan daerah, devisa negara dan membuka lapangan pekerjaan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

"Kami ingin mencetak SDM pariwisata yang profesional dan berkualitas agar mampu bersaing di era Masyarakat Ekonomia Asean (MEA) dan terserfikasi sesuai dengan Standar Mutual Recognation Arrangement (MRA) Asean,"katanya.

Kabid Destinasi Disbudpar Banten Sapta Gumelar menambahkan, melalui seminar tersebut diharapkan juga bisa meningkatkan kunjungan pariwisata ke Banten serta mewujudkan pembangunan pariwisata Banten yang berkelanjutan dan berkualitas. Selain itu juga untuk membangun komitmen dan pemahaman bersama dengan kabupaten/kota terkait perizinan dan non perizinan 13 bidang usaha pariwisata.

"Dari seminar ini kami berharap muncul dan keluar gagasan, prakarsa dan langkah terobosan sinergi dengan pemerintah kabupaten/kota dalam memajukan kepariwisataan Banten, menumbuhkembangkan industri pariwisata serta mewujudkan destinasi wisata yang unggul di Banten," kata Sapta.

Pewarta: Mulyana

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2016