Sebanyak lima unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) diterjunkan BPBD setempat untuk mengatasi kebakaran yang melanda Gudang Limbah Eva di Desa Sindang Sari, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat sudrajat mengatakan bahwa lima unit mobil Damkar tersebut merupakan kendaraan tim gabungan dari Pos BPBD Tangerang dengan total 22 personel.

Baca juga: Pemkab Tangerang targetkan pembangunan ruang kelas baru pada 100 sekolah

"Total mobil pemadam kita kerahkan lima unit, diantaranya unit pos pasar Kemis, unit Mako 00, unit Pos Tigaraksa, unit Pos Sepatan dan unit Pos Mauk dengan personel sebanyak 22 orang," katanya.

Dia menjelaskan, awalnya peristiwa itu diketahui setelah petugas mendapat laporan dari warga tentang adanya kejadian kebakaran pada Kamis sekitar pukul 13.00 WIB dan kemudian pihaknya segera bergegas menuju lokasi.

Kemudian, ketika tiba di lokasi kejadian api sudah berkobar besar dengan membakar sebagian Gudang Limbah Eva tersebut.

"Operator Pusdalops Rembang sementara berkoordinasi dengan Pos Pasar Kemis dan bantuan dari pos terdekat lain-nya untuk melakukan pemadaman," ujarnya.

Berkat kesigapan petugas dari tim gabungan itu, akhirnya api dapat dikendalikan dan pemadaman terus di lakukan sampai kondisi dipastikan kondusif.

"Api sudah dipadamkan dan tahapan selanjutnya saat ini pendinginan. Titik api tinggal beberapa lagi," ujarnya.

Atas peristiwa itu tidak ada korban jiwa atau meninggal hanya saja pemilik gudang limbah mengalami kerugian materi.

Sementara, lanjutnya, untuk penyebab kebakaran pihaknya belum mengetahui secara pasti. Namun, tim dari kepolisian telah melakukan penyelidikan.

"Penyebab belum diketahui masih diselidiki pihak kepolisian," tutur dia.

Pewarta: Azmi Syamsul Ma'arif

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023