Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lebak AKBP Wiwin Setiawan menyebutkan ideologi Pancasila sebagai sumber hukum negara yang harus dipatuhi dan ditaati guna mewujudkan keamanan juga memperkuat persatuan serta kesatuan bangsa.

"Kita bersyukur dengan Pancasila, kondisi negara aman, damai dan persatuan semakin kuat serta kokoh," kata Kapolres saat menggelar upacara memperingati Hari Lahir Pancasila tahun 2023 di Lapangan Mapolres Lebak. Kamis.

Baca juga: Bupati Lebak nyatakan Pancasila mampu persatukan bangsa

Menurut dia, ideologi Pancasila itu sebagai sumber hukum negara yang harus dipatuhi dan ditaati untuk mewujudkan keamanan dan kedamaian.

Selama ini, kata Wiwin, Pancasila dapat mempersatukan kehidupan bangsa yang kuat dan kokoh, sehingga nilai-nilai Pancasila wajib diterapkan dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.

Sebab, menurut dia, Pancasila mengandung falsafah dasar, pandangan hidup bangsa, dasar negara, dan kekuatan pemersatu bangsa serta sumber hukum, selain itu juga Pancasila sebagai dasar dan

"ideologi negara merupakan meja statis yang menyatukan berbagai keragaman yang ada, sekaligus sebagai bintang penuntun (leitstar)," ujarnya.

Ia mengatakan masyarakat Indonesia yang memiliki keanekaragaman perbedaan suku, agama, sosial, budaya, namun kehidupan bernegara bersatu.

"Pancasila itu cukup dinamis yang memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara, mewujudkan masyarakat Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur," ujarnya.

Ia mengatakan, Pancasila bukan hanya untuk dibaca dan didengar, namun harus dipraktikkan dan diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga nilai-nilai Pancasila akan tertanam di dalam hati bangsa Indonesia.

Dengan demikian, kata dia, nilai-nilai Pancasila diharapkan dapat menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan.

"Kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," katanya.
 
 
 
Ia mengatakan peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023 agar dapat lebih meningkatkan kinerja, membuat prestasi, membuat terobosan juga menumbuhkan pembaharuan pada tahun 2023.

"Kita memperingati Hari Lahir Pancasila yang dilaksanakan setiap tanggal 1 Juni, tentu memiliki makna bagi rakyat dan bangsa Indonesia, tidak hanya menjunjung tinggi Pancasila sebagai dasar negara ataupun tujuan berbangsa, namun turut menjadikan Pancasila sebagai pegangan dalam kehidupan sehari-hari," kata Kapolres lagi.

Menurut dia, kehadiran Pancasila hingga kini mampu mempersatukan bangsa sehingga dapat melaksanakan pembangunan yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat.

"Kami meyakini Indonesia disegani di dunia dan semakin kokoh dan kuat persatuan bangsa, karena Ideologi Pancasila itu," katanya.
 
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023