Tangerang (AntaraBanten) - Berbeda dengan kantor kecamatan lainnya di Kota Tangerang. Kantor Kecamatan Jatiuwung dapat dibilang berbeda karena lebih lengkap dan terdapat pelayanan lainnya dari pendidikan, kesehatan hingga keamanan. Alhasil, Kantor Kecamatan Jatiuwung pun dijadikan pusat kegiatan bagi warganya.

Camat Jatiuwung, Agus Henra, mengatakan, pelayanan yang berada di Kantor Kecamatan Jatiuwung seperti halnya kantor kelurahan, sekolahan tingkat SD dan SMP, puskesmas, Kantor Kepolisian, hingga Koramil, KUA. Bahkan, lapangan volley yang menjadi saran kantor kecamatan, dipakai oleh semua pihak seperti apel pagi anggota polisi, kegiatan olahraga siswa hingga upacara beberapa instansi lainnya.

Meski sebagian besar lahan di wilayah Kecamatan Jatiuwung dipakai oleh industri, namun bukan berarti tidak ada tempat bagi warga untuk melakukan kegiatan. Minimnya lahan, ternyata membawa dampak positif sebab kantor kecamatan jatiuwung menjadi pusat kegiatan warga.

"Bila Puspemkot dengan fasilitas masjid al - azom dan menjadi pusat kumpul berbagai komunitas. Kantor Kecamatan Jatiuwung pun sama karena warga berkumpul dan melakukan kegiatan bersama di satu lokasi," ujarnya.

Oleh karena itu, karena fungsi kantor kecamatan jatiuwung sebagai pusat kegiatan warga, bukan sekedar pelayana administrasi, maka pihaknya telah melakukan penataan dengan mengusung sebagai kantor pemerintahan hijau.

Berada di tengah - tengah banyak pabrik, Kantor Kecamatan Jatiuwung berhasil menjadi contoh hingga menerapkan industri hijau. Seluruh median jalan telah tertanam pohon dan menghilangkan kesan bila Jatiuwung sebagai wilayah industri.

Kedepannya, Agus mengatakan, pihaknya akan mengadakan berbagai kegiatan yang dicanangkan oleh Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah. Harapannya, terjalin komunikasi antar pegawai kecamatan dengan warga. Dengan begitu, maka berbagai program pemerintah akan mudah untuk tersosialisasi dan terealisasi. Hal lainnya, di wilayah Kecamatan Jatiuwung pun terdapat markas TNI yakni Yonif 203, Denpom dan Denpal. "Komunikasi kita dengan warga dan pihak lainnya berjalan baik," ujarnya.
    
Layanan Konsultasi Di Kecamatan Jatiuwung

Tak hanya sebagai tempat melayani warga dalam urusan administrasi, Kantor Kecamatan Jatiuwung pun menyediakan Ruang Konsultasi Masyarakat

Di ruangan tersebut, masyarakat bisa mendapatkan pelayanan konsultasi berupa bidang ekonomi, pembangunan, sampai kemasyarakatan.

Nantinya, setiap pegawai yang sesuai dengan tupoksi kerjanya akan melayani warga yang membutuhkan informasi. Hal ini akan memudahkan warga dalam mengurus administrasi dan tidak terjadi kesalahan.

"Masyarakat tinggal datang dan meminta konsultasi, maka masyarakat akan dipersilakan menunggu di ruangan itu, selanjutnya akan dilayani para kepala seksi atau yang mewakiliny," Teddy Roestandi, Sekretaris Kecamatan Jatiuwung.

Ruangan layanan konsultasi dilengkapi dengan berbagai fasilitas sehingga warga akan merasa nyaman walaupun nantinya harus antri menunggu. 

Teddy mengutarakan dengan model pelayanan terbaik dan ketersediaan ruang konsultasi masyarakat, akan sangat memudahkan masyarakat dlaam mengurus berbagai keperluan layanan.

Selain itu, pihak kecamatan pun telah pula menyediakan Ruang Pojok ASI, yaitu satu ruangan tertutup bagi kaum ibu yang datang ke kantor kecamatan mengurus administrasi kependudukan tetapi harus pula menyusui bayinya.

Bagi tamu yang senang membaca pun, pihak kecamatan menyediakan ruang perpustakaan dengan ragam buku, baik buku ilmu pemerintahan, perpajakan. ekonomi, budaya, agama, politik sampai dongeng.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2014