Tangerang,  (ANTARABanten) - Pemerintah Kota Tangerang Selatan, Banten, memastikan Penerangan Jalan Umum di sepanjang jalur mudik dalam kondisi menyala untuk memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya kecelakaan.

"Untuk PJU yang berada di sepanjang jalur mudik dipastikan menyala semua," kata Kepala Seksis Penerangan Jalan Umum, Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman Kota Tangerang Selatan, Suwarta di Tangerang,
Selasa.

Ia menjelaskan, sejumlah wilayah di Kota Tangerang Selatan akan menjadi jalur mudik yakni sepanjang Jalan Raya Serpong yang  menghubungkan antara Kota Tangerang Selatan dengan Parung, Bogor.

Suwarta menambahkan, pemeliharaan dan perbaikan PJU sudah dilakukan sejak sebelum bulan puasa dan pihaknya juga masih melakukan perbaikan PJU di beberapa tempat lainnya.

"Pemeliharaan PJU yang sudah kami laksanakan yakni di Jalan Raya Serpong. Dan 60 persen, PJU di sana sudah menyala dan sisanya akan dikerjakan secepatnya," katanya.

Kemudian, Suwarta juga menghimbau kepada masyarakat untuk aktif melaporkan bila memang ada PJU yang rusak agar petugas dapat melakukan perbaikan.

"Peran serta masyarakat sangat kami harapkan agar mendukung penataan Kota Tangerang Selatan menjadi lebih baik lagi," katanya.

Pemerintah Kota Tangerang Selatan, sebelumnya telah mengalokasikan dana sebesar Rp98 juta untuk pemeliharaan Penerangan Jalan Umum di beberapa titik.

Selain itu, pihaknya pun akan mengupayakan untuk melakukan pengawasan terhadap meteran PJU yang kerap kali dicuri.

Oleh karena itu, pihaknya berharap agar ada alokasi tambahan yang diperuntukan untuk pengadaan las meteran PJU.

"Bila hanya digembok, maka meteran PJU sangat rawan dicuri. Maka, harus dilakukan pegelasan agar terjamin keamanannya," katanya.

Sementara itu, untuk pemasangan PJU baru di beberapa titik, saat ini masih dilakukan proses lelang dan direncanakan baru bisa dikerjakan pemasangannya setelah lebaran.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2011