Wakil Wali Kota (Wawako) Tangerang, H. Sachrudin menyampaikan apresiasinya atas kinerja yang dilakukan oleh jajaran kepolisian dalam menjaga kondusifitas wilayah Kota Tangerang.

"Selama ini kondisi keamanan di Kota Tangerang tergolong kondusif. Ini berkat kerja sama semua pihak dan terutama kepolisian melalui program dan kegiatan yang bersentuhan secara langsung," katanya di Tangerang, Kamis.

Selain itu, ia juga meminta agar kerjasama dan koordinasi baik yang selama ini dilakukan oleh kepolisan dan Pemkot Tangerang dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus senantiasa terjaga.

"Keamanan menjadi faktor penting suksesnya pembangunan yang dilakukan oleh Pemkot," ungkapnya.

Baca juga: Disbudpar Kota Tangerang gencarkan promosi wisata ke luar daerah

Sachrudin juga mendoakan agar Kepolisian Republik Indonesia semakin profesional, modern dan terpercaya dalam melaksakan tugas sebagai pelindung masyarakat. "Demi kebaikan seluruh masyarakat khususnya Kota Tangerang," ujarnya.

Pemerintah Kota Tangerang bersama Kepolisian dan TNI telah membuat program Tiga Pilar yang bertujuan dalam menjaga keamanan wilayah.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan adalah dengan membuat siskamling bersama warga dan juga pemantauan wilayah secara rutin.

Sinergisitas yang selama ini terjadi antara warga dan aparat keamanan, berhasil menjadi keamanan di Kota Tangerang tetap terjaga. Termasuk saat Pilpres dan Pileg beberapa waktu lalu.

Meski berbeda pilihan tetapi warga tetap menjaga keamanan dan kerukunan. Bahkan kini jalinan saliturahmi tetap kuat dan terjaga

Baca juga: Kelurahan Manis Jaya wakil Kota Tangerang lomba P2WKSS provinsi

Baca juga: Kota Tangerang buka layanan perekaman KTP elektronik di pusat belanja

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019