Sebanyak 946 orang calon jamaah haji (CJH) asal Kabupaten Lebak, Provinsi Banten siap diberangkatkan menunaikan haji ke Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi mulai 8 Juni 2023 dengan dibagi lima kelompok terbang (Kloter).
 
Kepala Seksi Haji dan Umrah Kementerian Agama Kabupaten Lebak H Baban Bahtiar dalam keterangan di Lebak, Senin mengatakan dari jumlah kuota  946 CJH hanya 939 orang yang siap diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah,Arab Saudi untuk melaksanakan rukun Islam kelima, sedangkan tujuh orang lainya mengundurkan diri.

Baca juga: BPBD Kabupaten Lebak minta warga waspada bencana alam akibat cuaca ekstrem
 
Mereka CJH itu persiapanya sudah memenuhi persyaratan untuk pemberangkatan haji mulai pelunasan biaya haji, administrasi hingga kesehatan.
 
Dari kuota 946 CHJ yang berangkat ada 939 orang itu sudah diatur secara teknis dan keberangkatan terbagi lima Kloter.
 
Mereka para CJH itu secara teknis pada proses pemberangkatan lima kloter itu berkumpul di Pendopo Pemkab Lebak dan dilepas oleh Bupati Iti Octavia Jayabaya dan pejabat daerah menuju Embarkasi Pondok Gede, Jakarta Timur.
 
Pemberangkatan CJH asal Kabupaten Lebak untuk Kloter 1 pada Kamis (8/6), Kloter 2 Minggu (11/6), Kloter 3 Senin (12/6) Kloter 4 Selasa (13/5) dan Kloter 5 Rabu (14/6).
 

"Semua CJH asal Lebak itu berangkat menggunakan pesawat Garuda Indonesia menuju Makkah,"kata Baban.
 
Menurut dia, pada pelaksanaan ibadah haji tahun ini juga meluncurkan program pelayanan maksimal terhadap calon jamaah lanjut usia dengan usia jamaah 83 tahun ke atas atau "Haji Ramah Lansia".
 
Mereka para jamaah Haji Ramah Lansia menjadi perhatian pemerintah, seperti prioritas keberangkatan haji ke Mekkah, Arab Saudi.
 
Selain itu juga mendapatkan fasilitas -fasilitas khusus baik saat perjalanan haji, pelaksanaan ibadah haji, termasuk tempat pemondokan hingga kembali ke Tanah Air.

"Kita tahun ini terdapat program ramah lansia sebanyak 60 jamaah dari 946 jamaah calon haji itu,"jelas Baban
 
Sementara itu, sejumlah CJH Kabupaten Lebak mengaku bahwa mereka siap menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah,Arab Saudi dengan kondisi sehat dan vit.

Pelaksanaan ritual ibadah haji tentu menguras tenaga banyak, sehingga perlu menjaga kesehatan.

Selama ini, kata mereka, pelayanan ibadah haji yang dikelola Kementerian Agama relatif baik mulai pendaftaran hingga masuk daftar tunggu yang pada akhirnya giliran keberangkatan haji.

"Kami berharap menjadi haji mabrur dan kembali ke Tanah Air dalam kondisi selamat," kata Mahmud, seorang calon haji warga Rangkasbitung Kabupaten Lebak.
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 946 CJH kabupaten Lebak siap diberangkatkan ke Tanah Suci

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023