Menteri BUMN Erick Thohir bergabung dengan organisasi kepemudaan (OKP) Barisan Ansor Serbaguna  (Banser) dapat membangkitkan  kemajuan bangsa untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. 

"Kami meyakini Erick Thohir nantinya akan memberikan inovasi-inovasi dan pemikiran pada anggota organisasi untuk kemajuan bangsa ini," kata Ketua Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Lebak Deden Farhan di Lebak, Rabu. 

Keputusan Menteri BUMN Erick Thohir bergabung dengan Banser tentu berdampak positif untuk kemajuan bangsa. 

Dimana Banser sebagai garda terdepan untuk membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan ideologi Pancasila.

Selain itu Banser yang begitu tinggi kecintaan, kasih sayang, saling menghormati dan toleransi antarkeberagaman dan perbedaan agama, suku, bahasa dan budaya. 

Namun, keberagaman dan perbedaan itu yang menjadi kekuatan bagi Indonesia.

Di tengah pesatnya berbagai pembangunan tentu Banser sebagai OKP legal ingin memberikan sumbangsih untuk kesejahteraan masyarakat.

Oleh karena itu, pihaknya optimistis dengan bergabungnya Menteri BUMN dipastikan dapat membangkitkan kemajuan bangsa. 

Keseriusan Pak Erick untuk menjadi anggota Banser dengan berhasil mengikuti  pendidikan dan pelatihan dasar (Diklatsar) di Sekolah Citra Alam Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (28/11). 

"Kami meyakini keputusan Pak Erick menjadi anggota Banser, karena ada kesamaan nilai-nilai antara individu beliau dengan Banser secara organisasi untuk sama-sama membangun bangsa ini menjadi lebih baik," kata Deden.

Menurut dia, bergabungnya Mantan Presiden Inter Milan dengan Banser dapat memberikan kemaslahatan bagi kemajuan bangsa. 

Saat ini, Pak Erick Thohir yang kini diberikan kepercayaan  Presiden Joko Widodo sebagai Menteri BUMN  dinilai berhasil mengelola perusahaan yang dibiayai pemerintah hingga menyumbangkan pendapatan negara.

Kehadiran Menteri BUMN, tentu akan menjadi daya tambah kebesaran baik Pak Erick maupun Banser yang didasari dengan nilai-nilai Pancasila serta agama. 

"Semoga kekuatan itu semakin besar dan  menjadi modal lebih bagi bangsa Indonesia untuk lebih maju lagi, " kata Deden.

Pewarta: Mansyur Suryana

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021