Pengurus Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kota Cilegon, Senin (31/05), menggelar peringatan hari jadi IGTKI yang ke -71 secara nasional, yang berlangsung di Aula Dinas Pendidikan Kota Cilegon.

Dalam pelaksanaannya, seperti dijelaskan Sholatul Hayati Ketua IGTKI bersama panitia pada peringatan HUT IGTKI tingkat Kota Cilegon, menggelar sejumlah perlombaan yang dikhususkan untuk para guru TK, untuk mengasah kemampuan para guru.

" Jadi lomba ini kami gelar dalam rangka memperingati HUT IGTKI Kota Cilegon. Dengan mengadakan perlombaan bagi para guru, untuk mengangkat potensi guru TK di Kota Cilegon. Dalam HUT ini kami menggelar tiga mata lomba yakni MTQ, karaoke, dan pidato bebasan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan karena saat ini masih dalam masa pandemi COVID-19," Kata Atul.
 
Sholatul Hayati Ketua IGTKI Kota Cilegon. (Susmiatun- Hayati)

Sementara itu, lebih jauh Atul sapaaan akrab Sholatul Hayati menjelaskan, bahwa lomba pidato bebasan merupakan lomba yang pertama kali diadakan, selama peringatan HUT IGTKI yang pernah digelar. Hal ini ditujukan agar para guru TK bisa luwes saat mengajari para siswa menggunakan bahasa bebasan, bahasa lokal yang merupakan bahasa halus daerah, Banten.

"Iya ini juga kami lakukan agar saat penerapan mengajari anak-anak, guru menjadi luwes menggunakan bahasa daerah bebasan Banten ini. Tujuannya tidak lain untuk juga mengenalkan bahasa lokal daerah, Banten, sedini mungkin kepada anak-anak TK. Itu kami adakan sendiri waktunya satu hari dalam seminggu. Selain bahasa bebasan, juga kita kenalkan permainan lokal dan makanan lokal khas Cilegon yang harus memang kita kenalkan kepada anak-anak agar mereka tahu," Tutupnya. 

Sedikitnya, perlombaan ini diikuti oleh 24 peserta, dimana satu kecamatan diwakili oleh tiga orang guru yang yang mewakili setiap mata lomba yang digelar.
 

Pewarta: Susmiatun Hayati

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021