Kota Tangerang (ANTARA) - Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang, Banten, masih menggelar pasar murah melalui gerakan pangan murah (GPM) edisi Kemerdekaan 2024 di lima lokasi di daerah itu.
"Ayo datang dan beli pangan dengan harga murah yang telah disediakan. Masih ada lima lokasi lagi kegiatan pangan murah ini," kata Kepala DKP Kota Tangerang Muhdorun dalam keterangan di Tangerang, Selasa.
Sementara itu jadwal GPM edisi Kemerdekaan pada Rabu (7/8) di Kantor Kelurahan Cimone Jaya, Kamis (8/8) di GOR Kecamatan Negasari, Senin (12/8) di Kantor Kelurahan Pajang, Selasa (13/8) di Kantor Kelurahan Poris Jaya dan Rabu (14/8) di Kantor Kelurahan Tanah Tinggi.
Baca juga: Bisa pengaruhi inflasi, Pemprov Banten jaga harga bawang merah
GPM edisi HUT Ke-79 Republik Indonesia menjual sejumlah komoditas pangan seperti beras SPHP dengan harga Rp57.500 per 5 kilo, gula pasir Rp17.500 per kilogram, minyak goreng Rp16 ribu per liter, daging sapi Rp95 ribu sampai Rp110 ribu per kilogram, daging ayam Rp32 ribu sampai Rp35 ribu, sampai frozen food mulai dari Rp25 ribuan.
“Di GPM edisi Kemerdekaan ini, masyarakat juga dapat menjangkau paket beras, gula dan minyak goreng dengan harga Rp90 ribu saja. Selain itu juga ada aneka sayuran, cabai dan bawang dengan harga di bawah pasaran,” katanya.
Di setiap lokasi GPM juga tersedia pelayanan kesehatan hewan dan pembagian bibit tanaman gratis. “Yuk, catat waktu dan lokasi pelaksanaannya," kata Muhdorun.
"Kami pastikan harga lebih murah, beragam pilihan sembako, dan akses lokasi GPM yang mudah dijangkau. Jangan lewatkan kesempatan ini,” katanya.
Baca juga: Pemkot Serang jual paket bahan pokok murah di empat kecamatan