Pemerintah Kota Tangerang mendorong agar PT. Jasamarga Kunciran Cengkareng (JKC) bisa segera memperbaiki kerusakan jalan yang ditimbulkan dari dampak pembangunan JORR 2.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dalam keterangannya, Kamis menyampaikan, ruas jalan yang berada di wilayah Kota Tangerang banyak yang rusak akibat dilewati kendaraan - kendaraan proyek pembangunan JORR 2.

Dijelaskannya, Pemkot Tangerang secara pasti mendukung adanya proyek strategis nasional di Kota Tangerang. Apalagi proyek tersebut ditargetkan selesai pada pertengahan tahun ini.

"Tapi pastinya ada dampak yang terjadi dalam proyek ini, maka dari itu Pemkot yang berhubungan langsung dengan masyarakat kali ini meminta untuk dapat difasilitasi," kata Wali Kota Arief, Kamis.

Arief juga meminta kepada PT. JKC selaku penanggung jawab proyek untuk bisa segera memperbaiki ruas jalan yang rusak akibat mobilisasi mobil proyek JORR 2 yang melintasi ruas - ruas jalan di wilayah Kota Tangerang. "Secara progresif untuk segera ditangani oleh PT. JKC," terang Walikota.

Sebelumnya, Wali Kota Tangerang H. Arief R. Wismansyah menghadiri rapat koordinasi bersama Direktorat Jendral Bina Marga, PT. Jasamarga Kunciran Cengkareng (JKC) dan Badan Usaha Jalan Tol.

Rapat yang berlangsung di kantor Kementerian PUPR Republik Indonesia pada hari Rabu (11/3) ini membahas terkait Rehabilitasi Jalan Pasca Kontruksi JORR 2 yang ada di Kota Tangerang.

Menanggapi hal tersebut, Plt. Kasubdit Pemantauan dan Evaluasi Direktorat Jendral Bina Marga Ir. Hardianus Bambang menyampaikan bahwa Kementerian PUPR sangat terbuka untuk permasalahan di wilayah yang terdampak Proyek Strategis Nasional.

"Kementerian PUPR siap memfasilitasi, Pemkot dan PT. JKC harus segera cek lokasi untuk dapat data yang valid," jelasnya.

"Semua yang terdampak akibat Proyek Strategis Nasional kami siap bertanggung jawab," tukas Hardianus.

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020