Petani Kabupaten Lebak, Banten melaksanakan gerakan tanam serentak di akhir September 2019 guna mendukung swasembada pangan yang dicanangkan Kementerian Pertanian.

"Semua petani yang melaksanakan gerakan tanam itu memiliki potensi sumber air permukaan," kata Kepala Bidang Pangan Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Lebak Iman Nurzaman di Lebak, Sabtu.

Petani yang melaksanakan gerakan tanam tersebar di sejumlah lokasi di antaranya di Blok Cipanas Kecamatan Cipanas, Blok Gununganten Kecamatan Cimarga dan Blok Cilangkap Kecamatan Kalanganyar.

Meskipun memasuki musim kemarau, namun petani melaksanakan gerakan tanam karena memiliki potensi sumber air permukaan.

Saat ini, kata dia, mereka petani tengah mengelola lahan pertanian padi sawah dengan menggunakan traktor.

Gerakan percepatan tanam itu nantinya dilakukan pompanisasi dan menyedot air permukaan daerah aliran sungai ke areal persawahan.

"Kami menargetkan gerakan tanam akhir September dan awal Oktober," katanya menjelaskan.

Ia mengatakan,gerakan percepatan tanam serentak itu bisa dipanen Januari-Februari 2020 karena benih yang ditanam bersertifikat unggul dengan masa panen antara 110-120 hari setelah tanam.

Disamping itu juga menguntungkan petani karena panen secara bersamaan juga dapat menghindari serangan hama dan penyakit tanaman lainnya.

Bahkan, gerakan tanam serentak memiliki nilai ekonomis dan tidak merugikan petani.

"Kami optimistis gerakan tanam itu dapat menyumbangkan ketahanan pangan nasional," katanya.

Sejumlah petani di Kecamatan Cipanas Kabupaten Lebak mengatakan bahwa petani di sini siap melaksanakan percepatan tanam serentak akhir September sehubungan jaringan irigasi sudah diperbaiki.

Gerakan penanaman itu dengan menyedot air Sungai Ciberang melalui pompa,sehingga bisa mengaliri 110 hektare.

"Kami di sini sudah biasa jika musim kemarau menyedot air permukaan untuk mengaliri persawahan," kata Ketua Gabungan Kelompok Tani Desa Sipayung Kecamatan Cipanas H Diding.
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019