Trio tim nasional senior milik Madura United dimainkan sejak menit awal menghadapi Persebaya pada leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Rabu.

Ketiganya masing-masing duet gelandang Andik Vermansyah dan Zulfiandi serta penyerang naturalisasi Alberto Goncalves.

Ketiganya merupakan nyawa timnas Indonesia saat bermain melawan Vanuatu di laga ujicoba beberapa hari lalu, sekaligus menjadi kreator serangan hingga mampu menang enam gol tanpa balas.

Pelatih Madura United Dejan Antonic sehari sebelum pertandingan kepada wartawan sempat menyatakan ketiga pemain timnas di timnya memang siap bermain sejak menit awal.

“Mereka siap bermain, termasuk Andik Vermansyah,” ujar pelatih asal Serbia tersebut.

Bermain tandang, Dejan Antonic menggunakan skema 4-3-3 dengan mempercayakan M Ridho yang juga sempat bermain di timnas sebagai penjaga gawang.

Di posisi belakang adalah Andik Rendika Rama, Asep Berlian, Fandry Imbiri dan Jaimerson Da Silva, lalu tiga di lapangan tengah adalah Marckho Sandi, Zulfiandi serta Andik Vermansyah.

Tiga pemain depan yang diturunkan mendampingi Beto Goncalves adalah Greg Nwokolo dan Aleksandar Rakic.

Sedangkan, tuan rumah Persebaya yang dilatih Djadjang Nurdjaman menurunkan kiper Miswar Saputra yang sempat menepi beberapa pekan akibat cedera usai berbenturan dengan pemain Kalteng Putra di lanjutan Liga 1.

Di barisan belakang adalah Hansamu Yama Pranata, M Syaifuddin, Novan Sasongko, Ruben Sanadi, lalu di lapangan tengah diisi Misbakus Solikin, M Hidayat, Damian Lizio, Oktafianus Fernando.

Lini depan dipercayakan kepada Manuchehr Jalilov serta striker jangkung Amido Balde yang juga pernah absen bermain karena memiliki masalah di bagian hamstring.

Wasit yang memimpin pertandingan adalah Fariq Hitaba asal Yogyakarta, dan dibantu asisten wasit 1 Slamet Supriadi, asisten wasit 2 I Made Puja dan wasit cadangan Dwi Susilo.

Pertandingan leg pertama tersebut kick off pukul 16.00 WIB dan disaksikan puluhan ribu bonek mania, serta sekitar 2.000 suporter Madura United, K-Conk Mania.

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019