Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak mengharapkan pendistribusian surat suara bisa direalisasikan pekan ini karena waktu pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) tinggal satu bulan lebih.

Kami minta KPU Pusat segera mendistribusikan surat suara," kata Ketua KPU Kabupaten Lebak Ni'matullah saat menerima logistik Formulir C di Lebak, Rabu.

Pendistribusian logistik Pemilu yang sudah diterima KPU Kabupaten Lebak antara lain kotak suara, bilik suara, tinta, ID card, segel dan formulir C.

Meski pendistribusian logistik terjadi kekurangan, tetapi diharapkan secepatnya bisa terpenuhi.

Saat ini, logistik yang ada di gudang KPU, diantaranya  kotak suara sebanyak 20.108 kardus dari total 30.268 kardus dan terjadi kekurangan 160 kardus.

Untuk kebutuhan bilik suara sebanyak 15.968 kardus, namun didistribusikan yang diterima 13.050 kardus dan kekurangan 2.918 kardus.

Kebutuhan tinta sebanyak 7.984 buah dan yang ditrrima 7.946 buah dan kekurangan 38 buah.

Sedangkan, pendistribusian logistik Formulir C relatif mencukupi dengan kebutuhan jumlah peserta Pemilu.

"Kami berharap kekurangan logistik itu bisa secepatnya terpenuhi," ujarnya menjelaskan.

Menurut dia, pihaknya saat ini belum menerima pendistribusian logistik surat suara dari KPU Pusat.

Semestinya, tahapan Pemilu sudah didistribusikan logistik surat suara.

Sebab, beberapa daerah di Provinsi Banten sudah menerima distribusi surat suara.

Bahkan, di Kota Serang sudah melaksanakan pelipatan surat suara.

"Kami berharap Sabtu ini bisa didistribusikan surat suara itu," katanya menjelaskan.

Ia mengatakan, KPU Lebak bekerja keras untuk melaksanakan tahapan-tahapan  Pemilu,termasuk pengadaan logistik hingga sosialisasi kepada masyarakat.

Pihaknya menargetkan pesta demokrasi untuk pelaksanaan pemilihan calon presiden (capres), calon wakil presiden (cawapres), DPR, DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) lebih baik dan berkualitas.

Selain itu juga partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak suara cukup tinggi.

Karena itu, pihaknya mengajak kepada masyarakat agar tidak masuk golongan putih atau golput.

"Saya kira merugi jika warga golput pada Pemilu 2019 itu," katanya.


 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019