Inter Milan kokoh di puncak klasemen sementara Liga Italia setelah menekuk Atalanta dengan skor 2-0 pada pekan ke-29 di Stadion Atleti Azzuri d'Italia, Bergamo, Senin dini hari WIB.
Pada pertandingan ini kemenangan Inter Milan atas Atalanta hadir berkat gol-gol yang dicetak oleh Carlos Augusto dan Lautaro Martinez, demikian catatan Serie A.
Berkat kemenangan ini, Inter Milan kini unggul empat poin dari Napoli di peringkat kedua setelah mengumpulkan 64 poin hasil dari melewati 29 pertandingan.
Di sisi lain, meski menelan kekalahan, Atalanta masih menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga Italia dengan torehan 58 poin dari 29 laga, unggul lima poin dari Bologna di posisi keempat.
Secara statistik Inter Milan unggul penguasaan bola dengan 51 persen penguasaan bola, sedangkan Atalanta lebih sering berupaya melepaskan tendangan dengan 16 percobaan.
Baca juga: Fiorentina kalahkan Juventus tiga gol tanpa balas
Inter mengambil inisiatif menyerang pada pertandingan ini dan mampu menciptakan peluang melalui tendangan Marcus Thuram yang masih membentur tiang gawang Atalanta.
Atalanta berbalik memberikan ancaman lewat sundulan yang dilepaskan oleh Mario Pasalic, akan tetapi peluang tersebut dapat dipatahkan oleh kiper Inter Yann Sommer.
Laga terus berjalan ketat di antara kedua tim, namun belum ada gol yang dapat diciptakan Inter maupun Atalanta sehingga skor imbang tanpa gol bertahan pada turun minum.
Baca juga: Bologna menang telak atas Lazio 5-0
Memasuki babak kedua, Inter kembali mengambil inisiatif menyerang dan mampu unggul terlebih dahulu melalui sundulan Carlos Augusto setelah menerima umpan sepak pojok Hakan Calhanoglu sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit 54.
Selanjutnya Inter sempat kembali berhasil membobol gawang dari Atalanta melalui tendangan yang dilepaskan oleh Lautaro Martinez, namun tidak disahkan oleh wasit karena adanya pelanggaran terlebih dahulu.
Atalanta harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-81 karena Ederson diganjar kartu kuning kedua oleh wasit setelah melakukan tindakan kurang terpuji.
Inter berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 memanfaatkan skema serangan balik setelah umpan terobosan dari Nicolo Barella dapat dikonversikan menjadi gol oleh Lautaro Martinez pada menit 87.
Pada waktu tambahan babak kedua, Inter harus bermain dengan 10 orang karena Alessandro Bastoni mendapatkan kartu kedua dari wasit akibat melakukan pelanggaran kepada Daniel Maldini. Skor 2-0 untuk kemenangan Inter bertahan hingga laga usai.
Baca juga: Jay Idzes tampil solid saat Venezia tahan Napoli 0-0
Editor : Bayu Kuncahyo
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2025