Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Serang Imam Rana Hardiana, ditunjuk sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Serang, menggantikan Nanang Saefudin yang kini menjabat sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Serang. 
 
Pj Wali Kota Serang, Nanang Saefudin, di Serang, Selasa, menjelaskan alasan dirinya menunjuk Imam Rana sebagai Plh Sekda Kota Serang karena pengalaman yang dimiliki selama mengabdi kepada pemerintah setempat.
 
"Tentu Pak Imam termasuk senior setelah saya. Beliau juga syarat akan pengalaman, orangnya juga humble. Ini bukan hanya penilaian saya tapi juga penilaian dari teman-teman, yang bisa di terima oleh semua pihak," katanya. 
 
Dia juga berharap dengan ditunjuknya Imam Rana Hardiana sebagai Sekda Kota Serang dapat menjalankan tugas dengan baik. 
 
"Semoga Pak Imam dapat mengemban tugas dengan baik," katanya. 

Baca juga: Nanang Saefudin dilantik jadi Pj Wali Kota Serang
 
Sementara itu, Plh Sekda Kota Serang Iman Rana Hardiana mengatakan penunjukannya sebagai Plh berdasarkan aturan perundang-undangan. 
 
"Supaya tidak ada kekosongan jabatan. Saya sebagai definitif-nya tentu sebagai kepala BPKAD," ujarnya. 
 
Dengan penunjukan dirinya sebagai Plh Sekda Kota Serang, maka harus menjalankan tugas sesuai dengan fungsinya sebagai pelaksana harian. Terutama sejumlah program dan tugas yang sifatnya administratif, berdasarkan aturan perundang-undangan. 
 
"Tentu saya harus menjalankan amanah ini, apa yang sudah dikerjakan oleh Pak Sekda sebelumnya. Mulai dari kegiatan administratif hingga fasilitasi untuk membantu kelancaran penyelenggaraan," tuturnya. 
 
Saat ini, tugas dari Plh Sekda Kota Serang sendiri adalah menjaga netralitas serta kondusifitas pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024. 
 
"Sesuai dengan ketentuan aturan perundang-undangan, tentu kami harus mematuhi dan menjalankan itu," katanya. 

Baca juga: Yedi Rahmad kembali ke Kemendagri usai tak jadi Pj Wali Kota Serang

Pewarta: Desi Purnama Sari

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024