Perusahaan furniture Vivere Group di Serpong Tangerang Banten menghadirkan sofa terbaru bernama ErgoEase yang dilengkapi alat pijat di bagian pinggang serta bisa diatur setengah berbaring hingga berbaring penuh.

Direktur PT VIVERE Multi Kreasi William Simiadi di Tangerang Sabtu mengatakan semua koleksi ErgoEase memiliki struktur yang kokoh dan mekanisme motor yang tahan lama dengan garansi satu tahun. 

Menggunakan material kulit asli berkualitas tinggi yang diproses secara khusus dengan texture dan sirkulasi alami sehingga bertahan lama dan memungkinkan udara melewati permukaannya dengan lebih mudah, mencegah penumpukan kelembaban di dalamnya.

"Kita miliki sembilan tipe desain dengan warna serta fitur kecanggihan masing - masing," ujarnya.

Baca juga: Sinar Mas Land, Meramu.id dan VIVERE gelar pameran karya seni

Ia menjelaskan arti kata Ergo melambangkan desain ergonomis yang memberikan kenyamanan maksimal bagi penggunanya. Sedangkan Ease menggambarkan kemudahan dan kenyamanan yang diberikan oleh setiap sudut dan fitur sofa-sofanya.

"Dengan desain ergonomis canggih, setiap sudut sofa dirancang untuk menopang tubuh secara sempurna serta memberikan kenyamanan," ujarnya.

R&D VIVERE Multi Kreasi, Reno Yanumardi mengatakan desain konsep ergonomis pada ErgoEase meliputi posisi duduk, setengah berbaring, dan berbaring penuh. Untuk posisi duduk, bersandaran dengan sudut 110 derajat merupakan posisi duduk yang paling nyaman dalam merelaksasi otot. 

Kemudian dengan kondisi sandaran dan dudukan yang mulai terbuka, posisi setengah berbaring merupakan posisi yang paling sesuai untuk berelaksasi sambil melakukan meditasi dalam keadaan tenang atau sekedar bersantai dengan keluarga dan kerabat. 

Sedangkan pada posisi berbaring penuh, pergerakan dudukan dan sandaran yang saling sinkron pada posisi tertentu memberikan tumpuan yang sesuai dengan postur tubuh pengguna seperti halnya saat tidur di matress.

"Bantalan sandaran yang soft dan elastis memungkinkan badan dengan mudah berbalik dan mengubah posisi tidur yang nyenyak," katanya.

Baca juga: Vivere gelar talkshow potensi rotan di ARCH:ID 2024

Penyanyi Yura Yunita mengungkapkan dirinya bersama suami mengaku nyaman menggunakan sofa dari Vivere karena ada alat pijat yang sangat cocok untuk tempat relaksasi setelah manggung.

"Setelah manggung di Jabodetabek, biasanya kita pulang dan istirahat di sofa ini dengan pijatan di bagian pinggang sehingga sangat membantu relaksasi," ujarnya.

Sedangkan arti Jeremy Thomas mengatakan rumah adalah tempat bermalas - malasan dan istirahat. Sehingga pemilihan furniture harus tepat dan nyaman. Karena dirinya kerap menghabiskan waktu berjam - jam diatas sofa bersama keluarga. Sofa dari vivere sangat cocok bagi dirinya yang banyak melaksanakan aktifitas di pagi hingga sore.

"Kalau saya membebaskan anggota keluarga menjadikan tempat yang nyaman untuk relaksasi hingga kadang - kadang kita tertidur pulas di atas sofa," ujarnya.

Baca juga: VIVERE buka showroom terbaru di PIK 2, hadirkan koleksi unggulan

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024