Seribuan keluarga penerima manfaat (KPM) Kabupaten Lebak, Provinsi Banten menjelang Lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 menerima beras sebanyak 10 kilogram/kepala keluarga dari Badan Pangan Nasional (Bapanas).
 
"Kita merasa senang dan lega menerima beras 10 kilogram dan cukup untuk Lebaran," kata Nurhayati (30) warga Jaura Rangkasbitung Kabupaten Lebak, Senin.
 
Masyarakat miskin yang menerima beras tersebut tentu sangat membantu untuk memenuhi ketersediaan pangan keluarga, terlebih saat ini harga komoditas bahan pokok relatif tinggi.
 
Pembagian beras untuk KPM itu sangat melimpah, karena sepanjang Maret 2024 sudah dua kali menerimanya.
 
Saat ini, kata dia, pada awal April 2024 menerima kembali beras bantuan dari pemerintah.
 
"Kami sebagai warga miskin tentu bantuan pangan itu dapat meringankan beban ekonomi keluarga,"kata Nurhayati yang memiliki satu putra.

Baca juga: Warga miskin Lebak kembali terima beras 10 kg dari Bapanas
 
Begitu pula Suminah (55) warga Kecamatan Cimarga Kabupaten Lebak mengatakan dirinya mengantre di kantor desa setempat untuk mengambil beras 10 kilogram dari Bapanas untuk KPM.
 
Beruntung, pembagian beras berjalan lancar dan tertib,meski terjadi antrean.
 
"Hari ini persediaan pangan kami relatif aman dan cukup dari bantuan pemerintah untuk Lebaran," katanya.
 
Kepala Bidang Distribusi dan Sumberdaya Pangan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lebak Benu Dwiyana mengatakan saat ini jumlah KPM sebanyak 171.127 kepala keluarga dan mereka mendapatkan bantuan beras masing-masing 10 kilogram/KK.
 
Mereka mengambil pembagian beras tersebut di kantor - kantor desa dan kelurahan setempat sebagai titik pendistribusian, termasuk masyarakat Badui di pedalaman Kabupaten Lebak.
 
"Kami berkomitmen untuk membantu ketersediaan pangan masyarakat dengan melibatkan Bapanas agar semua warga miskin mendapatkan bantuan beras, apalagi saat ini harga beras masih tinggi," kata Benu.

Baca juga: 171.127 KPM di Lebak terima bantuan beras Bapanas
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024