Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak, Banten menemukan sebanyak 35 kotak suara dalam kondisi rusak setelah dilakukan penyortiran untuk persiapan logistik pemilihan umum (Pemilu) 2024.
 
"Kotak suara yang rusak itu sudah ditukar kembali ke KPU RI," kata Ketua KPU Kabupaten Lebak Ni'matullah di Lebak, Selasa.
 
Selama ini, pihaknya melakukan penyortiran kotak suara untuk persiapan pemilu 2024, sehingga harus benar-benar dalam kondisi utuh dan tidak ada yang rusak.
 
Penemuan kotak suara yang ditemukan rusak tersebut hasil penyortiran karena kondisinya tidak sempurna.
 
Dengan demikian, pihaknya berkoordinasi dengan KPU Banten agar kotak suara yang rusak bisa kembali diganti.
 
"Kami mengapresiasi kotak suara yang rusak itu sudah diganti lagi oleh KPU RI," katanya.

Baca juga: Polres Lebak jamin logistik Pemilu 2024 aman
 
Menurut dia, kotak suara yang rusak itu kemungkinan akibat pengiriman karena jumlahnya cukup banyak.
 
KPU Lebak juga nantinya akan melakukan penyortiran kotak suara kembali karena khawatir ada yang reject atau tidak.
 
"Jika ditemukan lagi kotak suara yang rusak dipastikan diusulkan untuk penggantian ke KPU RI," katanya menjelaskan.
 
Ia menyebutkan pihaknya juga sudah menerima logistik lain yang disimpan di gudang KPU di antaranya tinta, segel plastik, dan bilik suara.
 
Saat ini, logistik untuk persiapan Pemilu 2024 dilakukan pengamanan dengan melibatkan pihak kepolisian setempat.
 
"Kami menjamin semua logistik Pemilu 2024 dalam kondisi utuh dan sempurna serta dilakukan pengamanan ketat," katanya.

Baca juga: KPU Lebak tetapkan lokasi kampanye Pemilu 2024

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023