Pemerintah Kota Tangerang, Banten menjajaki perluasan kerja sama dengan sejumlah hotel dalam pembukaan gerai UMKM sebagai upaya membantu pemasaran.

"Kita sedang lakukan kerja sama dengan hotel lainnya sehingga banyak gerai UMKM di perhotelan," kata Kepala Disbudpar Kota Tangerang, Rizal Ridolloh di Tangerang, Minggu.

Rizal menuturkan program UMKM Goes To Hotel berdasarkan pada Peraturan Wali Kota Tangerang Nomor 7 Tahun 2022 tentang perlindungan dan pemberdayaan usaha mikro.

Baca juga: Pasarkan produk UMKM, Pemkot Tangerang kerja sama dengan tiga hotel

Dirinya berharap dengan kolaborasi tersebut dapat mendorong perekonomian pelaku UMKM Kota Tangerang dikenal lebih luas oleh masyarakat serta menambah pendapatan.

“Ini merupakan terobosan untuk mempromosikan produk-produk yang dinilai potensial dalam rangka mempromosikan Kot Tangerang kepada pengunjung wisatawan dari luar daerah," katanya.

Ketua UMKM Tangerang Raya Azdin Akbar menambahkan saat ini sedang dilakukan penjajakan kerja sama dengan Hotel Horison Ciledug.

"Harapannya tak hanya mengenalkan produk UMKM secara luas, namun juga memudahkan wisatawan untuk berbelanja produk khas Kota Tangerang di hotel yang mereka kunjungi,” kata dia.

Baca juga: Pemkot Tangerang terima insentif fiskal Rp5,38 miliar

Perlu diketahui, Pemerintah Kota Tangerang telah bekerja sama dengan tiga hotel untuk memasarkan produk UMKM agar dikenal wisatawan dalam dan luar negeri. Adapun tiga hotel tersebut diantaranya Hotel Golden Tulip, Hotel Mercure dan Hotel The101 Jakarta Airport.

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin menuturkan melalui program UMKM Goes to Hotel yang dijalankan sejak Juni 2023, Pemkot Tangerang menjembatani para pelaku UMKM untuk melebarkan sayap bisnisnya serta sarana promosi produk unggulannya.

"Jadi makin gampang buat beli oleh-oleh khas Kota Tangerang. Selain di sentra oleh-oleh, bisa beli juga di hotel," katanya.

Baca juga: Permintaan gula aren Cimenga Lebak untuk oleh-oleh meningkat

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023