Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang sudah melakukan penanganan cepat terkait adanya tumpukan sampah yang kembali terbakar di TPA Rawa Kucing, pada Sabtu siang.

"Sudah ditangani petugas dan dilakukan pemadaman," kata Kepala Bagian Protokol dan Pimpinan yakni Mualim di Tangerang, Banten, Sabtu.

Sebelumnya, pada Sabtu siang kebakaran kembali terjadi TPA Rawa Kucing yang disebabkan karena angin kencang sehingga menyulut ke sampah lainnya.

Baca juga: Sebagian pengungsi kebakaran TPA Rawa Kucing mulai pulang

Kembali terbakarnya api tersebut sempat membuat personil yang bertugas langsung bergerak cepat melakukan pemadaman. Asap hitam menyelimuti sebagian wilayah TPA Rawa Kucing.

"Sempat menyala besar, langsung dipadamkan petugas sampai sekarang," kata Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan.

Kepala pelaksana BPBD Kota Tangerang Maryono menuturkan proses pemadaman masih menerapkan ragam mekanisme mulai dari memasukkan pipa ke dalam permukaan sampah hingga water bombing.

Pemadaman akan terus berlangsung sampai masa tanggap darurat bencana berakhir pada 2 November 2023. Terkait perpanjangan, pihaknya masih tetap melihat perkembangan dari pemadaman itu sendiri.

"Walau kebakaran TPA terlihat sudah jauh mereda, dari sebelumnya 80 persen dari 34 hektare terbakar. Kini, seluruh petugas masih terus bergerak, melakukan pendinginan hingga dipastikan padam total. Harapannya, tentu kondisinya bisa cepat kembali normal," katanya.

Baca juga: Pemkot Tangerang gelar Shalat Istisqa di areal TPA Rawa Kucing

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023