Sarana pemotongan hewan kurban sudah disiapkan di lingkungan Masjid Raya Al Azhom, Kota Tangerang, Provinsi Banten, menjelang Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin mengatakan bahwa petugas kurban sudah menyiapkan alat pengangkat Electric Chain Hoist serta peralatan lain yang dibutuhkan untuk memotong hewan kurban di lingkungan Masjid Raya Al Azhom.

"Alhamdulillah, ada inovasi dari petugas kurban kami untuk memudahkan dan mempercepat proses penyembelihan hingga pemotongan hewan kurban dengan menggunakan Electric Chain Hoist," katanya sebagaimana dikutip dalam siaran pers pemerintah kota di Tangerang, Selasa.

Baca juga: DKP Kota Tangerang gencarkan cek kesehatan hewan kurban di 259 lapak

Wakil Wali Kota pada Senin (26/6) sudah meninjau rumah pemotongan hewan yang ada di belakang Masjid Raya Al Azhom untuk memastikan fasilitas tersebut siap digunakan untuk menyembelih hewan kurban.

Juru sembelih hewan kurban di wilayah Kota Tangerang juga telah dilatih menyembelih hewan kurban sesuai dengan syariat.

"Menyembelih hewan itu ada teknik dan ilmunya," kata Sachrudin.

Ketua Harian Dewan Kemakmuran Masjid Al-Azhom Achmad Chaerudin menyampaikan bahwa setelah hewan kurban disembelih, dagingnya akan dibagikan kepada warga yang telah diberi kupon.

"Kami atur sistem antrean supaya enggak ada penumpukan. Yang baris laki-laki dan perempuan terpisah dan insya Allah kami juga akan turut membagikan hewan kurban ke setiap kecamatan," katanya.

Baca juga: Imbauan DKP Kota Tangerang bagi calon pembeli hewan kurban

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023