Sentosa Park meraih Asia Property Award 2021 dari PropertyGuru Group sebagai pengembang rumah milenial terbaik se Jabodetabek pada 30 November 2021 di Ritz Carlton Jakarta.

Dihadiri oleh 52 nominator yang melalui seleksi dan persaingan ( 48 kategori ) yang sangat ketat, Sentosa Park menerima Gelar Terpuji sebagai "Pengembang Perumahan Milenial Terbaik 2021 (Jabodetabek)" . 

Pengakuan bergengsi ini telah membawa kami pada level komitmen yang lebih tinggi lagi untuk menghadirkan hunian rumah sehat keluarga milenial di Tangerang New City, Cikupa. 

Adapun panel juri-juri yang menentukan para pemenang dan peraih Gelar Terpuji terdiri dari Doddy A. Tjahjadi, Awards Chairperson dan Managing Director, PTI Architects; M. Archica Danisworo, Co-Founder dan Design Director PDW Architects; Bagus Adikusumo, Senior Director, Office Services, PT. Colliers International Indonesia; Bernardus Djonoputro, Executive Director, Strategy And Transactions - Ernst & Young; Cornel B. Juniarto, Senior Partner, Hermawan Juniarto & Partners (Member of Deloitte Legal Network); Djinadi Gunawan, Managing Director, PT Meinhardt Indonesia; Gavin Cox, Director, WT Partnership; Hendra Hartono, CEO, PT. Leads Property Services Indonesia; Ian Reynolds, Managing Director, Reynolds Partnership PT.; Lina Gan, Founder dan Editor-in-Chief, Indonesia Design; serta Vivin Harsanto, Senior Director/Head of Advisory, JLL Indonesia. 
 
Tim dari HLB Hadori Sugiarto Adi & Rekan - HLB Indonesia, dipimpin oleh by Wahyu Wibowo, menjadi pengawas atas kejujuran, transparansi, kredibilitas, dan integritas ajang penghargaan untuk wilayah Indonesia. 
 
Asia Property Award diselenggarakan oleh perusahaan teknologi properti terdepan di Asia, PropertyGuru Group, ajang tahunan PropertyGuru Indonesia Property Awards Grand Ke-7 ini didukung oleh sponsor platinum Kohler; partner TV kabel resmi History Channel; majalah resmi PropertyGuru Property Report; partner PR resmi Dreamhub Consultancy; partner amal resmi Right To Play; partner  ESG resmi Baan Dek Foundation; asosiasi pendukung Asia MarTech Society; serta pengawas resmi HLB. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi AsiaPropertyAwards.com 
 
Richard Oh, CEO PT. Yiho Jakarta Real Estate Development selaku pengembang Sentosa Park mengatakan hunian ini berlokasi  di dalam Kawasan Tangerang New City seluas 2.600 hektar. 

"Sentosa Park adalah rumah sehat keluarga milenial yang terletak di jantung Tangerang New City, dengan jarak tempuh 30 menit dari pusat kota Jakarta dan dapat diakses dengan 4 akses tol serta future MRT," kata Richard Oh.

Berada di titik strategis CBD area dengan jalan Boulevard Tangerang New City selebar 40 meter. 

Selain itu di dalam kawasan Tangerang New City sendiri akan dibangun mal, area komersial, rumah sakit, sekolah, tempat ibadah, dan Central Park. Pengembangan akses, infrastuktur, dan fasilitas kawasan tentunya akan semakin meningkatkan nilai kawasan Tangerang New City sebagai kawasan hunian, investasi, bisnis, dan komersial. 
 
Perumahan Sentosa Park – rumah sehat ala Singapore ini dirancang oleh salah satu firma arsitektur dunia yang telah membangun lebih dari 70 proyek pembangunan dan real estate berskala internasional "Aesler Group". Dilengkapi dengan 4 zona aktivitas dengan 29 fasilitas Kawasan dan clubhouse, Sentosa Park – rumah sehat ala Singapore menjawab kebutuhan gaya hidup para penghuninya.

Dilengkapi dengan kolam renang, jogging track, camping ground, area bermain anak, lapangan basket, plaza, taman dengan tema yang beragam, dan fasilitas lainnya.  
 
"Pada kesempatan ini kami bersyukur dan berterima kasih kepada Indonesia PropertyGuru atas kepercayaan yang dianugerahkan kepada kami Sentosa Park. Kami juga berterima kasih atas kepercayaan para konsumen, mantra sales agent, media dan seluruh tim yang telah bekerja keras selama ini mewujudkan rumah impian bagi keluarga milenial bagi warga masyarakat Tangerang khususnya. Kemenangan ini merupakan awal yang baik memasuki tahun 2022 dan telah memberikan motivasi dan semangat baru untuk kami bisa bekerja lebih keras lagi dan terus melakukan inovasi-inovasi menghasilkan produk property terbaik bagi masyarakat Tangerang, Cikupa. Tentunya tahun 2022 adalah tahun yang penuh tantangan yang harus dihadapi namun kami sangatlah optimis terhadap pemulihan ekonomi khususnya di sektor properti," kata Richard.
 

Pewarta: Ganet Dirgantoro

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021