Anggota DPRD Kabupaten Lebak Medi Juanda mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mampu mengatasi pandemi COVID-19 di Tanah Air, dan akan lebih maksimal lagi penananganan virus tersebut jika pemerintah menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh komponan masyarakat.
 
"Dengan kerja sama itu secara bersama-sama memiliki tanggung jawab untuk pencegahan terhadap penyakit yang mematikan itu, " kata Medi Juanda di Lebak, Selasa. 

Baca juga: BPBD Banten imbau wisatawan jangan berenang di pantai selatan Lebak
 
Presiden Jokowi sangat terfokus juga terkonsentrasi untuk menangani pencegahan penyebaran virus corona agar tidak menimbulkan banyak korban jiwa.
 
Kebijakan yang diterbitkan itu mulai Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sampai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). 
 
Kebijakan Jokowi itu tentu semua komponan masyarakat harus mendukungnya untuk memberikan edukasi tentang bahaya corona. 
 
Masyarakat mulai tingkat RT, RW hingga Kelurahan dan Desa, termasuk tokoh agama serta organisasi kepemudaan mematuhi protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, mengurangi mobilisasi dan mengurangi kerumunan (5M). 
 
Selain itu juga gubernur, bupati, wali kota hingga legislatif mendorong masyarakat dapat membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) juga mengoptimalkan sosialisasi protokol kesehatan dan 5W.
 
"Kami yakin jika kebijakan Jokowi itu didukung semua komponan dipastikan corona tahun ini menghilang, " katanya menjelaskan. 
 
Ia mengatakan,sejak sepekan terakhir ini kasus COVID-19 di daerah maupun nasional mengalami penurunan, bahkan hari Senin tercatat 9.604 orang yang terpapar corona, padahal sebelumnya menembus di atas 40 ribu/ hari. 
 
Menurunnya kasus COVID-19 tersebut, dipastikan terus bergerak hingga terbebas dari penyebaran virus corona.
 
Apalagi, kata dia,saat ini program vaksinasi berjalan lancar mulai tingkat desa sampai kabupaten.
 
Gerakan vaksinasi yang dicanangkan Jokowi cukup berhasil, bahkan Indonesia nomor keempat di dunia yang warganya sudah menjalani vaksinasi. 
 
"Kami mengapresiasi Jokowi yang berhasil program vaksinasi keempat di dunia itu," katanya. 
 
 
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021