Jauh dari keluarga merupakan hal yang sudah biasa bagi prajurit TNI, ada masa di mana mereka merasa sedih harus jauh dari keluarga tercinta, tetapi disisi lain mereka pun merasa bangga mendapat tugas dari pimpinan untuk mengemban tugas Negara, seperti yang tercantum dalam Sapta Marga dan Sumpah Prajurit.

Sersan Dua (Serda) Ujang Gunawan salah satu Tim Media Kodim 0601/ Pandeglang, saat ini mengemban tugas menjadi tim peliput dan dokumentasi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 109 Kodim 0601/ Pandeglang yang dilaksanakan di wilayah kecamatan Patia, Selasa (20/10)

Selama 29 hari sudah Serda Ujang Gunawan terjun dilokasi TMMD 109 Kodim 0601/ Pandeglang untuk meliput semua kegiatan yang dilaksanakan para anggota Satgas TMMD selama 30 hari kedepan sesuai dengan target waktu yang ditentukan.

Disisa waktu tinggal satu hari pelaksanaan TMMD, ia merasa bangga melaksanakan tugas yang diberikan pimpinan, karena menurutnya, tugas adalah kehormatan walau harus meninggalkan keluarga itu sudah menjadi sebuah resiko, terlebih sebagai Prajurit TNI harus siap ditugaskan kemana saja dan kapan pun.

Ia mengatakan, jika keluarganya sangat memahami dan mendukung tugasnya sebagai Prajurit TNI, meskipun harus sering ditinggalkan.

Saat ditanya terkait kerinduannya harus meninggalkan keluarganya, ia mengaku sangat rindu, namun punya cara tersendiri untuk mengatasinya.

“Rasa rindu pasti ada tetapi sekarang zaman sudah canggih, teknologi komunikasi mudah dapat di jangkau dimana-mana, kita dapat memanfaatkannya sarana komunikasi melalui video call sekedar untuk melepaskan kerinduangan dengan keluarga,” tuturnya usai melaksanakan tugas peliputan kegiatan TMMD di desa Patia.

“Keluarga baik istri maupun anak, mereka mengerti tugas yang saat ini dilaksanakan, yang terpenting keluarga diberikan pengertian dan Alhamdulilah mereka sangat mendukung, dukungan itulah yang menjadi penyemangat saya dalam menjalankan tugas,” pungkasnya.



 

Pewarta: Rangga Eka Putra

Editor : Lukman Hakim


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020