Salah satu Pangkalan TNI AL (Lanal) yang berada di jajaran Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII yakni Lanal Gorontalo mengerahkan dua tim siaga bencana dan satu perahu karet membantu evakuasi warga korban banjir yang terjadi di lima kelurahan di Kota Gorontalo pada Jumat (3/7).

Kadispen Lantamal VIII Mayor Laut Samuel Pontoh di Manado Minggu mengatakan akibat curah hujan yang cukup tinggi di Gorontolo membuat lima kelurahan yakni Kelurahan Bugis, Padebuolo, Ipilo, Tenda dan Botu di Kota Gorontalo terendam air sehingga sebagian warga terperangkap di dalam rumah.

Baca juga: Diduga cabuli anak di bawah umur, warga Aceh Jaya ditangkap polisi

Baca juga: Seorang pendaki hilang di Gunung Guntur, petugas terus lakukan pencarian

"Untuk melakukan evakuasi terhadap warga yang terperangkap tersebut petugas gabungan penanganan bencana, Pemerintah Provinsi dan Kota Gorontalo, Basarnas serta TNI dan Polri melakukan upaya penyelamatan. Pada saat itu Lanal Gorontalo mengerahkan dua tim dengan menggunakan satu perahu karet melakukan pencarian dan evakuasi warga dipusatkan di Kelurahan Bugis dan Kelurahan Padebuolo, Kota Gorontalo," katanya.

Ia mengatakan upaya tim melakukan penyelamatan serta evakuasi terhadap masyarakat di dua kelurahan tersebut berlangsung sampai malam hari.

Selanjutnya masyarakat yang dievakuasi tersebut diamankan di tempat pengungsian yang sudah disiapkan pemerintah.

Selain mengerahkan tim siaga bencana Lanal Gorontalo juga melakukan kordinasi dengan instansi terkait untuk penyiapan tempat pengungsian serta pembuatan dapur umum bagi warga yang terdampak banjir.

Baca juga: Cegah Corona, pengelola wisata Pantai Carita terapkan protokol kesehatan
 

Pewarta: Jorie MR Darondo

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020