Tetua adat Badui yang juga Kepala Desa Kanekes Kecamatan Leuwidamar Kabupaten Lebak Saija mengatakan pemukiman masyarakat Badui yang tersebar di 68 kampung dan penduduk 14.530 jiwa hingga kini terbebas dari narkoba.

"Pemukiman Badui aman, damai tanpa terjadi kekerasan juga tidak ada yang terlibat narkoba yang bisa menghancurkan generasi bangsa," kata Saija saat menerima Kakorlantas Irjen Istiono di Kampung Kadu Ketug Kabupaten Lebak.

Selama ini, masyarakat Badui belum pernah terlibat penyalahgunaan narkoba maupun kekerasan seksual terhadap anak-anak di wilayahnya.

Masyarakat Badui lebih taat terhadap aturan hukum adat sehingga mereka hidupnya lebih mencintai kedamaian.

Bahkan, kehidupan sehari-hari masyarakat Badui penuh harmonis dan menjalin kerja sama dengan aparat hukum maupun pemerintah daerah.

"Kami menjamin warga Badui itu, selain terbebas narkoba juga kriminalitas," katanya menegaskan.

Ia mengatakan, mengkonsumi narkoba itu sangat dilarang baik agama maupun negara, karena bisa menghancurkan masa depan bangsa.

Kepolisian bekerja keras untuk memberantas penyalahgunaan narkoba dengan menangkap pelaku hingga menembak mati.

Sebab, peredaran narkoba itu sangat membahayakan moral bangsa dan bisa memecahbelah peratuan dan kesatuan.

Karena itu, pemukiman Badui yang tinggal di lahan adat ulayat hingga kini tidak ada warga yang terlibat narkoba.

"Kami tidak main-main jika ada wisatawan ke sini mengkonsumsi maupun mengedarkan narkoba akan ditindaktegas dengan melaporkan ke aparat hukum," katanya.

Ia juga mengatakan, kedatangan pejabat Polri mengunjungi pemukiman masyarakat Badui untuk membagikan paket sembako tentu membangun toleransi dan kebersamaan untuk menjalin kerja sama.

Selain itu juga merupakan bentuk silatuhrami yang harus dibangun guna mewujudkan Indonesia aman, damai dan kondusif.

"Kami berharap ke depan bangsa ini penuh kedamaian," katanya.

Sementara itu, Kakorlantas Polri Irjen Istiono mengapresiasi pemukiman Badui terbebas narkoba sehingga dapat membantu kepolisian dari peredaran barang haram itu.

Saat ini, Kepolisian tengah memperingati HUT Bayangkara ke-74 diharapkan ke depan lebih baik dan semakin dekat dengan masyarakat untuk memberikan pelayanan.

"Kami berharap momentum HUT Bayangkara itu lebih dekat dengan masyarakat dan semakin baik serta dapat menjalin kerja sama dengan masyarakat," katanya.

Pewarta: Mansyur Suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2020