Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI MS Fadhilah meminta kontingen Pekan Olahraga TNI AD (Porad) Kodam I/BB  menorehkan prestasi gemilang, dan memanfaatkan momentum ini untuk membangun komunikasi, rasa kebersamaan, kekompakan, serta soliditas di antara sesama prajurit TNI AD.

"Keberhasilan untuk memenangkan lomba merupakan tantangan yang harus dihadapi melalui kegiatan berlatih dan terus berlatih," kata Fadhilah saat memantau latihan tim Porad Kodam I/BB, di Lapangan Jasdam I/BB, Medan, Rabu.

Pangdam mengucapkan selamat kepada para prajurit yang mendapat amanah dan kepercayaan dari atasan untuk menjadi duta olahraga Kodam I/BB di ajang Porad IX Tahun 2019. "Jaga amanah dan kepercayaan komandan kalian yang telah memberikan pilihan dengan cara berlatih, berlatih, dan berlatih lebih giat, serta tekun," ujarnya.

Fadhilah mengatakan sebagai duta Kodam I/BB, kepercayaan dan amanah yang telah diberikan oleh pimpinan hendaknya dijawab, serta diwujudkan dengan menampilkan kemampuan terbaik.

"Senantiasa memohon rahmat dan ridho Tuhan Yang Maha Esa, bangun dan tingkatkan terus semangat, tekad, sportivitas, serta mentalitas untuk tampil menjadi yang terbaik," kata jenderal bintang dua itu.

Hadir pada kegiatan itu, Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadhilah, Irdam I/BB, Kapok Sahli Pangdam I/BB, Asrendam I/BB, para Staf Ahli Pangdam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalakdam I/BB, dan prajurit lingkup Kodam I/BB.

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019