Juru bicara keluarga Mulyadi Jayabaya Agus Wisas menyatakan  ada lima partai politik besar siap mendukung bakal calon bupati (Balonbup) Pandeglang, Nabil Jayabaya pada Pilkada Kabupaten Pandeglang yang akan digelar 23 September 2020.

"Yah memang benar kami telah melakukan komunikasi dengan politik dengan 5 partai besar dari tingkat DPC hingga DPP, dan kami sangat optimistis partai tersebut  akan mengusung Nabil Jayabaya, bahkan akan bertambah lagi partai lainnya," ungkap Agus Wisas selaku juru bicara keluarga Mulyadi Jayabaya kepada media melalui telepon selulernya, Senin (21/10)

Namun, Agus Wisas enggan menyebutkan kelima partai besar tersebut, namun Nabil Jayabaya telah menyerahkan formulir pendaftaran kebeberapa parpol diantaranya PDI-Perjuangan dan Nasdem.

"Nanti juga akan tahu partai mana saja yang akan mengusung, intinya kami terus melakukan komunikasi politik dengan semua parpol, termasuk dengan Partai Gerinda yang menyatakan sikap ke publik untuk mendukung kami," katanya

Terkait pasangan Nabil pada Pilkada Pandeglang, menurut Agus,  menyerahkan sepenuhnya pada partai koalisi nanti. "Wakil kami serahkan kepada partai koalisi," ujarnya.

Agus menyatakan dengan tegas tidak akan melakukan koalisi dengan petahana, karena menilai Bupati Irna dalam memimpin di Pandeglang telah gagal.

"Saya katakan dengan tegas kami tidak akan koalisi dengan petahana.  Kami akan mencari wakil yang niat ibadah untuk membangun Pandeglang lebih cepat berkembang,  salah satunya bidang infrastruktur jalan," tandasnya. 
 
Agus Wisas saat menyerahkan formulir pendaftaran ke Partai Nasdem Pandeglang. Foto Antara/Deni Setiadi

Pewarta: Deni Setiadi

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019