Sebanyak 79 Siswa Sekolah Islam Terpadu Bina Bangsa dari Taman Pendidikan Al qur'an (TPA), Kelompok Bermain (Kober) dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) di Ciceri Kota Serang Banten, Kamis (03/10), menggelar lomba fashion show untuk menampilkan balutan busana yang dibuat dari kain batik, yang dikenakan para siswa.

Para siswa yang berlenggak-lenggok disaksikan para wali siswa itu, berdandan mengenakan pakaian batik dengan beragam corak khas daerah, yang menggambarkan khzanah kekayaan dan keanekaragaman batik nusantara, sebagai warisan budaya bangsa.

Lomba Fashion show, sengaja digelar pihak sekolah dalam rangka memperingati hari batik nasional, yang bertujuan tak hanya untuk mengenalkan tetapi juga menumbuhkan kecintaan anak pada batik yang menjadi kebanggan dan identitas nasional yang lahir di berbagai nusantara. 

Hal senada juga disampaikan Kepala Sekolah Islam Terpadu Bina Bangsa Tersinida, saat ditemui disela-sela kegiatan lomba. " Tujuannya ya untuk  mengenalkan dan menanamkan rasa cinta terhadap budaya indonesia dengan memakai baju adat batik," katanya.

Lebih lanjut ia berharap, dengan lomba fashion show batik nusantara ini, anak bisa mengenali dan cinta terhadap salah satu warisan budaya Indonesia.

Pewarta: Susmiyatun Hayati

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019