Paramount Land, perusahaan pengembang properti kembali membangun unit ruko baru seiring derasnya permintaan terhadap lokasi usaha di kawasan Gading Serpong, Tangerang, Banten.

"Ruko Maggiore Square yang ditawarkan sejak 14 Agustus dengan harga mulai Rp2,9 miliar ternyata terserap pasar dengan baik bahkan saat ini sold out," kata Marketing Director Paramount Land, Alvin Andronicus di Jakarta, Selasa.

Alvin menjelaskan ruko ini sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan bisnis penjualan makanan dan minuman yang memang banyak tersebar di kawasan Gading Serpong.

"Lokasinya yang strategis, di jalan utama Gading Serpong, sebelah selatan Kota Gading Serpong yang berbatasan dengan BSD City dan dikelilingi oleh klaster yang sudah dihuni menjadi salah satu daya tarik," ujar Alvin.

Menurut dia perkembangan dunia properti tidak pernah berhenti, properti adalah produk investasi yang menguntungkan dan kenaikannya pasti, antara 10 hingga 20 persen dalam setahun. 

"Saat ini pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5,1 %, mendorong pemerintah untuk menurunkan tingkat suku bunga menjadi 5,75%. Hal ini sangat bagus dan akan sedikit banyak berpengaruh pada penjualan properti dan memberi ruang kepada konsumen/investor untuk kembali membeli aset properti serta menciptakan peluang usaha baru bagi semua kalangan," ujar Alvin.

Aryo Tri Ananto, Direktur Paramount Land menjelaskan, “Maggiore Square adalah ruko strategis dengan konsep tematik yang menampilkan dua pilihan yakni bangunan penuh serta bangunan dilengkapi teras, sesuai dengan kebutuhan usaha dan minat konsumen. 

"Seluruh area komersial ini, dapat digunakan untuk berbagai peluang usaha seperti kuliner (food & beverages), lifestyle, dan berbagai usaha lainnya sesuai dengan gaya hidup yang modern, dan kebutuhan kaum muda masa kini,” tambah Aryo.

Pewarta: Ganet Dirgantoro

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019