Ribuan emak-emak yang tergabung dalam majelis taklim perempuan memilih pasangan nomor urut 01 pasangan Joko Widodo dan KH Ma'ruf pada pemilihan presiden (pilpres) 17 April 2019.

"Kita tidak ragu-ragu lagi untuk memilih Jokowi-Ma'ruf, karena merasakan program Jokowi mampu mensejahterakan kaum emak-emak itu," kata Ketua Majelis Perempuan Nurul Falah Cileles, Lebak Iyoh Jayabaya saat dihubungi, Selasa.

Kabupaten Lebak selama dipimpin Presiden Jokowi mengalami perubahan drastis,terutama pembangunan desa setelah digulirkan Dana Desa (DD).

Pembangunan desa mengalami kemajuan pesat diberbagai bidang mulai pendidikan, kesehatan,usaha pertanian hingga pelaku UMKM.

Kemajuan desa tersebut karena akses lalu lintas berjalan lancar melalui pembangunan infrastuktur desa, seperti jalan dan jembatan.

Selain itu juga pembangunan sarana air bersih, MCK, draines, penahan longsor, pos yandu dan PAUD.

"Kami menilai program desa luar biasa karena mampu mensejahterakan masyarakat juga dirasakan emak-emak majelis taklim perempuan yang semuanya tinggal di pedesaan," katanya menjelaskan.
 
Menurut dia, program Jokowi sangat dirasakan emak-emak iantara lain adanya penyaluran  Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan Kartu Sejahtera (KS).

Untuk kartu sejahtera, kata dia, ribuan emak-emak di Kabupaten Lebak mendapatkan bantuan Pogram Keluarga Harapan (PKH).

Dimana PKH itu dapat meningkatkan derajat  kesehatan ibu dan bayi, karena membeli aneka makanan bergizi juga bisa berobat melalui tenaga medis.

Selain itu anak-anak mereka mendapat bantuan pendidikan untuk membeli keperluan sekolah, seperti sepatu, alat tulis, buku-buku dan pakaian seragam.

"Kami yakin kehidupan emak-emak di pedesaan lebih sejahtera melalui bantuan program Jokowi," ujarnya.

Ia mengatakan, pihaknya mengapresiasi kebijakan Jokowi-Ma'ruf akan meluncurkan tiga kartu sakti antara lain Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, Kartu Pra Kerja dan Kartu Sembako Murah.

Karena itu, kaum emak-emak majelis taklim Nurul Falah berkomitmen untuk memenangkan pasangan nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf.

"Kami akan bergerak untuk kemenangan Jokowi-Ma'ruf untuk memperjuangkan kesejahteraan emak-emak itu," katanya.

 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019