Tim khusus antri drone dari Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Polda Metro Jaya, dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan malam tahun baru di kawasan bandara udara tersebut.
Pengerahan tim khusus ini dilakukan bersamaan dengan personel gabungan dari unsur TNI-Polri, Otoritas Bandara, Avsec dan sekuriti untuk pengamanan di wilayahnya itu.
"Pada pengamanan malam pergantian tahun 2024 ke 2025, kami menerjunkan sebanyak 113 personel gabungan," kata Kapolresta Bandara Soetta Kobespol Ronald Fredy Christian Sipayung di Tangerang, Selasa.
Baca juga: Polres Lebak jamin perayaan malam tahun baru tertib dan lancar
Menurutnya, pada pengamanan malam tahun baru ini pihaknya akan menggelar operasi gabungan untuk menyisir seluruh wilayah hukum Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
"Kami juga menyiapkan tim khusus untuk melakukan kegiatan razia bersama Avsec untuk memantau drone yang diterbangkan secara ilegal dan tanpa izin dari instansi terkait, guna mendukung keamanan dan keselamatan penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta," katanya.
Pada pengamanan kali ini, Polresta Bandara Soetta telah mengeluarkan beberapa kebijakan, salah satunya yakni dengan larangan Konvoi dan nyalakan petasan.
"Seluruh elemen masyarakat untuk tidak menyalakan petasan serta kembang api di wilayah Bandara Soetta pada malam tahun baru 2025," ungkapnya.
Baca juga: 2024, angka kecelakaan lalu lintas di Serang turun
Ia berpesan kepada masyarakat agar tidak melakukan konvoi yang melewati area Bandara Soetta, termasuk tak menerbangkan drone.
Selain itu, pihaknya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menciptakan kamtibmas kondusif khususnya pada malam tahun baru 2025.
"Situasi kamtibmas di wilayah Bandara Soetta hingga saat ini berlangsung aman kondusif. Arus penumpang pesawat dan kendaraan jelang tahun baru ramai lancar," kata dia.
Baca juga: Pemkot Tangsel siagakan 105 petugas kebersihan di malam tahun baru
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2025
Pengerahan tim khusus ini dilakukan bersamaan dengan personel gabungan dari unsur TNI-Polri, Otoritas Bandara, Avsec dan sekuriti untuk pengamanan di wilayahnya itu.
"Pada pengamanan malam pergantian tahun 2024 ke 2025, kami menerjunkan sebanyak 113 personel gabungan," kata Kapolresta Bandara Soetta Kobespol Ronald Fredy Christian Sipayung di Tangerang, Selasa.
Baca juga: Polres Lebak jamin perayaan malam tahun baru tertib dan lancar
Menurutnya, pada pengamanan malam tahun baru ini pihaknya akan menggelar operasi gabungan untuk menyisir seluruh wilayah hukum Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
"Kami juga menyiapkan tim khusus untuk melakukan kegiatan razia bersama Avsec untuk memantau drone yang diterbangkan secara ilegal dan tanpa izin dari instansi terkait, guna mendukung keamanan dan keselamatan penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta," katanya.
Pada pengamanan kali ini, Polresta Bandara Soetta telah mengeluarkan beberapa kebijakan, salah satunya yakni dengan larangan Konvoi dan nyalakan petasan.
"Seluruh elemen masyarakat untuk tidak menyalakan petasan serta kembang api di wilayah Bandara Soetta pada malam tahun baru 2025," ungkapnya.
Baca juga: 2024, angka kecelakaan lalu lintas di Serang turun
Ia berpesan kepada masyarakat agar tidak melakukan konvoi yang melewati area Bandara Soetta, termasuk tak menerbangkan drone.
Selain itu, pihaknya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menciptakan kamtibmas kondusif khususnya pada malam tahun baru 2025.
"Situasi kamtibmas di wilayah Bandara Soetta hingga saat ini berlangsung aman kondusif. Arus penumpang pesawat dan kendaraan jelang tahun baru ramai lancar," kata dia.
Baca juga: Pemkot Tangsel siagakan 105 petugas kebersihan di malam tahun baru
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2025