Tangcity Mall menggelar shalawatan dan siraman rohani bersama di Masjid An Nuur dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
“Perayaan ini merupakan milik seluruh karyawan, tenant dan pengunjung Tangcity Mall, karena keberadaan Masjid An Nuur hingga hari ini tak lepas dari seluruh usaha, bantuan, sumbangan serta niat baik dari seluruh tenant, karyawan, perusahaan, serta masyarakat Kota Tangerang dalam upaya menciptakan ruang untuk menguatkan iman, kecintaan dan hormat kepada Allah SWT, serta mempererat silahturahmi antar sesama,” kata Rawanto, Building Manager Tangcity Mall di Tangerang Kamis.
Management Tangcity Mall bersama Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) An Nuur mengharapkan kegiatan sholawatan bersama ini dapat semakin mempererat tali silahturahmi, serta menjadi penjabaran pelaksanaan kebaikan yang senantiasa dihimbau oleh Tangcity Mall.
Baca juga: Tangcity berikan hadiah motor hingga mobil bagi costumer loyal
Perayaan yang juga dimeriahkan oleh penampilan Hadroh, juga mengundang 200 tamu dari karyawan dan tenant. Selain shalawatan, dilaksanakan juga pemberian santunan kepada 30 anak yatim dan siraman rohani yang dibawakan oleh Ust. Faiz Fikri Al Fahmi, M. Hum.
Ketua DKM Masjid An Nuur Suhartono menambahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW memiliki banyak hikmah yang bisa diambil dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Hikmah-hikmah ini tidak hanya bermanfaat untuk memperdalam spiritualitas dan keimanan, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas hidup umat Islam secara keseluruhan.
"Harapannya agar perayaan ini dapat dilaksanakan seterusnya di tahun-tahun mendatang dan menjadi perayaan yang dinantikan oleh seluruh masyarakat Kota Tangerang," kata dia.
Baca juga: Pusat belanja di Tangerang target pengunjung 100 ribu orang per hari
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024
“Perayaan ini merupakan milik seluruh karyawan, tenant dan pengunjung Tangcity Mall, karena keberadaan Masjid An Nuur hingga hari ini tak lepas dari seluruh usaha, bantuan, sumbangan serta niat baik dari seluruh tenant, karyawan, perusahaan, serta masyarakat Kota Tangerang dalam upaya menciptakan ruang untuk menguatkan iman, kecintaan dan hormat kepada Allah SWT, serta mempererat silahturahmi antar sesama,” kata Rawanto, Building Manager Tangcity Mall di Tangerang Kamis.
Management Tangcity Mall bersama Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) An Nuur mengharapkan kegiatan sholawatan bersama ini dapat semakin mempererat tali silahturahmi, serta menjadi penjabaran pelaksanaan kebaikan yang senantiasa dihimbau oleh Tangcity Mall.
Baca juga: Tangcity berikan hadiah motor hingga mobil bagi costumer loyal
Perayaan yang juga dimeriahkan oleh penampilan Hadroh, juga mengundang 200 tamu dari karyawan dan tenant. Selain shalawatan, dilaksanakan juga pemberian santunan kepada 30 anak yatim dan siraman rohani yang dibawakan oleh Ust. Faiz Fikri Al Fahmi, M. Hum.
Ketua DKM Masjid An Nuur Suhartono menambahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW memiliki banyak hikmah yang bisa diambil dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Hikmah-hikmah ini tidak hanya bermanfaat untuk memperdalam spiritualitas dan keimanan, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas hidup umat Islam secara keseluruhan.
"Harapannya agar perayaan ini dapat dilaksanakan seterusnya di tahun-tahun mendatang dan menjadi perayaan yang dinantikan oleh seluruh masyarakat Kota Tangerang," kata dia.
Baca juga: Pusat belanja di Tangerang target pengunjung 100 ribu orang per hari
COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024