Penjabat Wali Kota Tangerang Banten Nurdin mengatakan, kunci memakmurkan masjid adalah membangun semangat kebersamaan yang dapat diimplementasikan dalam berbagai kegiatan seperti Gebyar Ramadhan Kariim di Masjid Agung Al Ittihad.

“Saya harap upaya memakmurkan masjid ini bukan hanya saat bulan Ramadhan tapi juga berkelanjutan. Jadikan masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah, tapi juga pusat peradaban yang penuh dengan kebermanfaatan,” kata Nurdin dalam keterangannya di Tangerang, Minggu.

Ia juga mengatakan bahwa Masjid menjadi wujud peradaban masyarakat Kota Tangerang yang perlu terus dimakmurkan dan dilestarikan.

"Mari kita makmurkan dengan berbagai kegiatan yang mampu menjadi syiar untuk kebaikan dalam mewujudkan Kota Akhlakul Karimah," katanya.

Baca juga: Pemkot Tangerang-Bulog gelar bazar beras murah mulai 25 Maret

Gebyar Ramadhan Kariim di Masjid Agung Al-Ittihad merupakan hasil kolaborasi Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Ittihad, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), dan Fatayat NU Kota Tangerang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 23 - 29 Maret 2024, dan merupakan salah satu kegiatan terbesar yang diselenggarakan secara khusus menyambut bulan Ramadhan 1445 H di Kota Tangerang.

Ketua Panita Gebyar Ramadhan Kariim Al-Ittihad Siti Maliha menambahkan, kegiatan Gebyar Ramadhan Kariim telah resmi dibuka dengan kegiatan khotmil Quran pada hari Sabtu (23/3), dan dilanjutkan dengan tausiah keagamaan.

Gebyar Ramadhan Kariim Al-Ittihad berisi berbagai kegiatan menarik, seperti khotmil Quran bersama ratusan santri, tausiah keagamaan, talk show (gelar wicara), bazar, sampai lomba-lomba yang bisa diikuti secara terbuka oleh masyarakat di Kota Tangerang.

“Kegiatan ini secara umum juga diselenggarakan dalam rangka meramaikan syiar keagamaan di bulan Ramadhan, sekaligus melalui kegiatan yang beragam ditujukan sebagai ruang membentuk generasi-generasi di Kota Tangerang mempunyai nilai religiusitas sekaligus berakhlakul karimah,” katanya.

Baca juga: PUPR instruksikan revitalisasi Pasar Anyar Tangerang dimulai

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024