Cilegon (Antara News) - PT Krakatau Steel Tbk, BUMN produsen baja terintegrasi berhasil mengumpulkan zakat fitrah dari karyawan sebesar Rp414 juta lebih untuk disalurkan kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Cilegon dan Baitul Maal Krakatau Steel Grup masing-masing Rp207 juta lebih.

Penyerahan zakat secara simbolis dilaksanakan oleh Direktur Utama KS, Mas Wigrantoro Roes Setyadi kepada Ketua Baznas Kota Cilegon Syamsul Rizal dan Ketua Baitul Maal Krakatau Steel Group saat acara buka puasa bersama dengan anak yatim di Masjid As-Salaam Kota Cilegon, Jumat (30/7).

KS juga melaporkan telah menyerahkan bantuan berupa beras kepada 43 kelurahan di seluruh Cilegon masing-masing 500 kilogram, pada hari yang sama juga dilaksanakan pasar murah berupa 2.150 paket sembako seharga Rp150.000 yang dijual dengan harga Rp30.000.

Direktur Utama KS Mas Wigrantoro Roes Setyadi mengatakan, meskipun kondisi bisnis saat ini masih penuh dengan tantangan, sepanjang Ramadhan 1434 Hijriyah berbagai kegiatan telah dilaksanakan KS dan anak usaha.

Total dana yang telah dikeluarkan baik melalui divisi community development (program kemitraan dan bina lingkungan/ PKBL) maupun anak usaha mencapai Rp1,8 miliar.

Peruntukan dana terebut meliputi: bantuan beras kepada 43 kelurahan di kota Cilegon, paket sembako di enam kelurahan, bantuan beras (bagi Ponpes, panti, dan LSM), bantuan 500 paket sembako bagi tukang ojek dan becak di komplek perumahan KS, kunjungan taraweh di 8 kecamatan, kunjungan direksi di empat masjid, zakat fitrah, dan santunan anak yatim sewilayah Kota Cilegon.

Mas Wigrantoro yang ditemui usai memberikan santunan kepada 1.844 anak yatim mengatakan, KS merupakan milik bersama untuk itu perusahaan turut mengembangkan masyarakat yang berada disekitar perusahaan.

"Bukan bantuan tali kasihnya yang penting, tetapi silaturahmi kami PT KS kepada masyarakat itu yang lebih penting," kata Mas Wigrantoro yang baru saja dipercaya Kementeriaan BUMN untuk menduduki posisi Direktur Utama perusahaan produsen baja nomor satu di Indonesia.

Pewarta: Ganet Dirgantoro

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2017