Mohamed Salah mengukir dwi gol sekaligus memperpanjang catatan golnya di Anfield, saat Liverpool menang 3-0 atas Brentford, pada pertandingan Liga Inggris, Minggu.
Kemenangan itu membawa Liverpool menempel para pemuncak klasemen. The Reds kini berada di peringkat kedua dengan 27 poin, koleksi poin yang sama dengan Arsenal di peringkat ketiga, sedangkan pucuk klasemen saat berita ini ditulis dihuni oleh Manchester City yang sedang dijamu Chelsea, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Salah pada musim ini telah mengoleksi 12 gol, dengan sembilan di antaranya ditorehkan di Anfield.

Baca juga: Wolves jegal Tottenham ke puncak klasemen Liga Inggris

Sebanyak sembilan gol Salah tercipta berkat assist Darwin Nunez, dan penyerang Uruguay itu kembali berperan menjadi pengumpan untuk memecah kebuntuan setelah lini serang Liverpool dibuat frustrasi pada awal babak pertama.

Nunez dua kali mencetak gol, dan keduanya tidak disahkan karena offside.

Namun operan cerdiknya kepada Salah disambut dengan penyelesaian tenang ke sudut atas gawang, untuk membuka keran gol pada menit ke-39.

Salah merupakan pemain pertama yang mampu mencetak gol pada enam pertandingan kandang pertama Liverpool di liga dalam satu musim.

Baca juga: Mbappe cetak trigol saat PSG tundukkan Reims 3-0

Brentford memiliki peluang bagus untuk mencetak gol, saat mereka memaksa kiper Alisson Becker harus melakukan penyelamatan bagus untuk menggagalkan upaya Ethan Pinnock dan Bryan Mbeumo.

Meski demikian, Brentford dipaksa mengakui keunggulan Liverpool ketika Salah yang tidak terkawal dengan mudah menanduk umpan silang Kostas Tsimikas untuk menjadi gol pada menit ke-60.

Diogo Jota kemudian menyumbang gol ketiga Si Merah saat waktu pertandingan tinggal menyisakan 16 menit. Liverpool kini memiliki catatan sembilan kemenangan dan 27 gol dari sembilan pertandingan di Anfield di semua kompetisi pada musim ini.

City dapat mempertahankan keunggulan tiga poin mereka di puncak klasemen, jika mampu menang atas Chelsea.

Baca juga: Manchester United dipermalukan Copenhagen 3-4

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023