Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) kembali akan mengadakan Festival Maulid 2023 di Masjid Raya Al Azhom pada 27 September hingga 01 Oktober.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang yakni Kaonang di Tangerang, Rabu, mengatakan Festival Maulid akan diramaikan dengan berbagai kegiatan, di antaranya sholawat on the road, Ka'Bah Metaverse, Karnaval Perahu Maulid, dan lomba-lomba yang Islami. Lalu ada juga ceramah agama Ust. Hanan Attaki, Gus Azmi, Gus Manshur Syadzihli, hingga Gambus el Mahbub.

"Kegiatan ini dalam dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan agenda rutin yang diselenggarakan oleh Pemkot Tangerang," ujarnya.

Baca juga: Pembangunan graha santri Tangerang ditarget selesai Oktober

Kaonang mengajak masyarakat Kota Tangerang untuk turut hadir dan memeriahkan Festival Maulid 2023. Dengan membawa semangat Maulid Nabi Muhammad SAW, diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan mendapatkan keberkahan.

Kepada masyarakat Kota Tangerang juga bisa mengajak seluruh keluarga, saudara, kerabat, teman-teman semua untuk memeriahkan Festival Maulid 2023.

"Mudah-mudahan, dengan membawa semangat Nabi Muhammad SAW pada maulid kali ini, kita dapat mencontoh kebaikan yang dilakukan dan diajarkan Nabi Muhammad SAW," pungkas Kaonang.

Baca juga: Puluhan santri Kota Tangerang ikuti lomba kaligrafi

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023