Dua pemain muda Persija Jakarta Dony Tri Pamungkas dan Ilham Rio Fahmi mengungkapkan bahwa mereka sempat ditawari mengikuti pendidikan kepolisian, namun untuk saat ini mereka tidak mengambil tawaran tersebut.

Sebelumnya, bek Persija Muhammad Ferarri, serta beberapa pemain yang turut membawa timnas U-22 meraih  emas SEA Games 2023 Kamboja seperti Frenky Missa dan Kakang Rudianto mengikuti pendidikan polisi sehingga absen membela tim-timnya.

"Kalau tawaran sebenarnya dari mereka sudah datang dan kami semua kan karena terikat kontrak, sehingga saya memutuskan untuk menghormati kontrak," kata Dony di sela peresmian kerja sama Persija dengan Virtualness di Persija Store, Jakarta, Kamis.

Di sisi lain, Rio Fahmi menyatakan dirinya memilih fokus untuk menjadi pesepak bola profesional sesuai cita-citanya. Ada pun jika mendapat tawaran untuk mendapat pekerjaan, pemain asal Banjarnegara, Jawa Tengah, itu memilih untuk dapat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Absennya Ferarri karena harus mengikuti pendidikan kepolisian sempat membuat pelatih Persija Thomas Doll kecewa meski akhirnya melunak. Pasalnya, Ferarri merupakan salah satu bek tengah yang menjadi andalan pelatih asal Jerman tersebut.

Baca juga: Oliver Bias resmi dikenalkan oleh Persija Jakarta
Baca juga: Persita Tangerang bungkam Persija Jakarta 1-0

Pewarta: A Rauf Andar Adipati

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023