Serang (Antara News) - Gubernur Banten Rano Karno melantik dua kepala daerah hasil pemilihan kepala daerah serentak pada 9 Desember 2015 lalu, di Pendopo Gubernur Banten, Serang, Rabu.

Dua kepala daerah yang dilantik untuk masa jabatan periode 2016-2012 yakni Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah dan Wakil Bupati Serang Panji Tirtayasa serta Walikota Cilegon TB Iman Ariyadi dan Wakil Walikota Edi Ariadi.

Pelantikan dua kepala daerah tersebut dilangsungkan di aula pendopo Gubernur Banten KP3B. Hadir dalam kesempatan tersebut sejumlah petinggi partai pendukung kepala daerah tersebut seperti Sekjen Partai Golkar Idrus Marham dan Ketua Pemenangan Pemilu Jawa-Bali DPP Partai PDI Perjuangan Ribka Tjiptaning.

Selain itu hadir juga angota DPR asal Daerah Pemilihan Banten Andika Hazrumy serta ratusan undangan lainnya dan pejabat Provinsi Banten, Kabupaten Serang dan Kota Cilegon.

Gubernur Banten Rano Karno dalam sambutannya mengajak bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota yang baru dilantik, untuk bersungguh-sungguh memahami dan melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai kepala daerah, meningkatkan kordinasi dan membangun sinergi dengan semua pihak dalam melaksanakan pembangunan di berbagai bidang di daerahnya masing-masing.

"Pembangunan tidak biasa berjalan sendiri, butuh komitmen dan kerja keras agar dapat memelihara kesinambungan pembangunan bagi kesejahteraan masyarakat," kata Rano Karno.

Sementara itu Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, sejumlah program prioritas yang akan dilaksanakan dalam kepemimpinannya sebagai bupati Serang, lebih difokuskan pada pelayanan dasar masyarakat seperti kesehatan, pendidikan dan infrastruktur.

"Perhatian kami saat ini pada pelayanan dasar masyarakat, masih banyak 'pekerjaan rumah' yang belum selesai, salah satunya yakni pengadaan air bersih bagi masyarakat di Serang Utara yang sangat dibutuhkan saat ini," kata Ratu Tatu Chasanah yang sebelumnya menjabat Wakil Bupati Serang. 

Pewarta: Mulyana

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2016