Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Banten menargetkan jumlah penerima program  beasiswa "Tangerang Cerdas tahun 2023" mencapai 15.000 siswa dengan rincian 10.000 siswa untuk tingkat SD dan 5.000 untuk SMP.

"Saat ini prosesnya masih verifikasi untuk penerima program Tangerang cerdas tahun 2023 ini," kata Kepala Dinas Pendidikan Jamaluddin di Tangerang Selasa.

Perlu diketahui, program Tangerang Cerdas adalah bantuan biaya kepada masyarakat tak mampu untuk dapat bersekolah di tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat.

Sejak diluncurkan pada tahun 2014 lalu, program Tangerang Cerdas telah banyak membantu warga dalam mendapatkan hak untuk mengenyam pendidikan di sekolah.

Dikatakannya, selama tahun 2014 - 2018 telah ada 111.082 siswa yang masuk dalam program Tangerang Cerdas dengan biaya yang dikeluarkan mencapai Rp20 miliar yang didistribusikan di tiap bulannya.

Adapun rinciannya adalah tahun 2014 adalah 25.087 siswa SD dan 12.087 siswa SMP. Lalu tahun 2015 ada 19.600 siswa SD dan 11.528 siswa SMP). Kemudian di tahun 2016 ada 10.221 siswa SD dan 5.764 siswa SMP. Pada tahun 2017 terdapat 10.400 siswa SD dan 1.500 siswa SMP. Di tahun 2018 ada 12.000 siswa SD dan 2.895 siswa SMP.

Selama kurun waktu tahun 2019 - 2022, beasiswa Tangerang Cerdas telah berhasil dimanfaatkan oleh 71.002 siswa total dana sekitar 13 miliar rupiah yang didistribusikan di tiap bulannya.

Untuk rincian penerima Tangerang Cerdas setiap tahun yakni tahun 2019 ada 11.154 siswa SD dan 2.926 siswa SMP. Lalu di tahun 2020 ada 6.073 siswa SD dan 3.050 siswa SMP. Pada tahun 2021 ada 6.596 siswa SD dan 4.000 siswa SMP serta tahun 2022 ada 9.000 siswa SD dan 5.000 Siswa SMP.

Berdasarkan data yang telah dipublikasikan, penyesuaian angka penerima serta dana yang didistribusikan Beasiswa Tangerang Cerdas ini disesuaikan dengan angka keluarga kurang mampu yang terdata.

Seiring dengan kemajuan perekonomian Kota Tangerang secara umum, persentase angka penerima dan dana distribusi Beasiswa Tangerang Cerdas mengalami penurunan.

Meski begitu, angka tersebut tetap membuktikan kontribusi Beasiswa Tangerang Cerdas untuk dunia pendidikan tetap berjalan optimal dan tidak diragukan.

Selain itu, dibandingkan dengan Kota atau Kabupaten lain di Provinsi Banten, berdasarkan dari jumlah penerima dan anggaran dana yang didistribusikan, Beasiswa Tangerang Cerdas tetap menjadi yang prestisius untuk dibanggakan.

“Tentunya, kami akan terus berkomitmen untuk memenuhi hak-hak anak dalam menerima pendidikan, khususnya pendidikan yang berkualitas. Sehingga, Kota Tangerang dapat mencetak lulusan-lulusan terbaik di Indonesia dan dapat berkontribusi dalam membangun Kota Tangerang pada khususnya, dan Indonesia pada umumnya,” ujarnya.

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2023