Serang (Antara News) - Gubernur Banten Rano Karno mengajak masyarakat Banten meneruskan perjuangan Sultan Maulana Yusuf serta meneladani perjuangannya semasa hidup.

" Kiprah dan perjuangan Sultan Maulan Yusup semasa hidup serta suri tauladan yang telah beliau wariskan kepada kita, patut membuat kita bangga dan berbesar hati," kata Gubernur Banten Rano Karno saat menghadiri Khaul Sultan Maulana Yusuf ke- 435 komplek Pemakaman Sultan Maulayan Yusuf di Serang, Sabtu malam.

Gubernur Banten mengatakan, Sultan Maulana Yusup adalah salah satu putra Banten yang telah mampu memberikan kontribusi yang besar bagi penyebar luasan agama islam dan mewariskan nilai nilai mulia, yang terkandung didalam ajaranya kepada masyarakat Banten.

"Peran kita selaku generasi penerus beliau yang telah berjasa besar dalam membangun Banten, untuk melanjutkan perjuangan beliau dalam menjalankan dan menunbuhkembangkan semangat keislaman yang inklusif dan semangat kebangsaan yang kontsruktif," kata Rano Karno.

Ia mengatakan, tempat ini tidak akan jaya kalau masyarakat Banten tidak bisa menjaga amanah dari para leluhur atau karuhun terdahulu. Untuk itu pihaknya meminta izin kepada masyarakat Banten untuk memperbaiki tempat tersebut.

"Dengan dukungan dari ulama dan toko masyarakat, kita ingin menjadikan Banten akan kembali mencapai kejayaanya," kata Rano Karno.

Sementara itu kasepeuhan Banten KHTB Hasan Fuad  selaku panitia penyelengara mengatakan, pihaknya merasa banga dan terhormat dalam khaul Sultan Maulana Yusuf tersebut dihadiri oleh para tokoh-tokoh Banten dan Gubernur Banten Rano Karno.

"Tujuan kami melaksanakan khaul ini untuk mendoakan Sultan Maulana Yusup agar  mendapatkan  rahmat dan tempat di sisi Allah SWT serta masyarakat Banten dapat  menjadikan tauladan sifat dari Sultan Maulana Yusup tersebut," katanya.

Selain itu, kata dia, khaul tertsebut untuk mempererat persaudaraan sehingga memberikan kontribusi kepada Provinsi Banten, agar Provinsi Banten dapat melaksanakan kebijakanya dengan situasi pembangunan yang aman dan tentram.

Dalam haul tersebut turut diselengarakan Dzikir akbar dan Do'a bersama yang dipimpin oleh abuya Murtadlo Dimyathi Cidahu dilanjutkan dengan ziarah bersama di makan Sultan Maulana Yusup. 

Pewarta: Mulyana

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2015