Serang (Antara News) - Manager Usaha Pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry cabang Merak Nana Sutisna menghimbau kepada pemudik yang akan menyeberang menggunakan ferry diminta untuk tidak bertumpuk pada malam hari seperti pada lebaran tahun 2014.

"Karena pada lebaran 2014 lalu lintas justru sangat padat pada malam hari khususnya pada H-2, sementara di siang hari lebih leluasa," kata Nana Sutisna di Merak Cilegon, Rabu.

Nana mengatakan, pemudik memilih menyeberang pada malam hari dengan harapan agar dapat melanjutkan perjalan darat di Sumatra pada pagi-siang hari agar lebih aman.

Nana menjelaskan, PT ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni telah menyediakan lokasi/ tempat bagi pemudik untuk menginap agar dapat melanjutkan perjalanan pada pagi - siang esok harinya.

"Jangan khawatir di lokasi tersebut akan disediakan tempat makan dan toilet yang bersih bagi para pemudik yang akan menginap sebelum melanjutkan perjalanan," ujar dia.

Hal senada juga dikemukakan Direktur Operasi dan Teknik PT Marga Mandalasakti (MMS) Sunarto Sastrowiyoto yang mengatakan, saat H-2 lebaran tahun 2014 lalu lintas di gerbang tol Merak juga terjadi antrian, banyak pemudik yang berpikiran untuk sampai ke Merak pada pagi hari.

Terkait hal tersebut, Sunarto mengatakan, pihak MMS telah berkoordinasi dengan ASDP cabang Merak untuk bersama-sama memberikan sosialisasi dalam satu bulan ini kepada pemudik untuk tidak bertumpuk pada waktu yang sama.

Nana menjelaskan terdapat lima dermaga dalam menyambut arus mudik 2015 serta dilayani 27 kapal penyeberangan. Jumlah kapal tersebut sebenarnya sudah mencukupi untuk menyeberangkan pemudik sepanjang waktunya di atur tidak bertumpuk pada jam yang sama.

Terkait hal tersebut, ASDP cabang Merak telah menyiapkan petugas pengarah di depan gerbang tol, tenda bagi pemudik pengguna sepeda motor, 11 loket (6 reguler, 1 loket dari stasiun, 2 cadangan, dan 2 tambahan), bus untuk melayani pemudik pejalan kaki.

ASDP Merak dan MMS selaku pengelola tol Tangerang - Merak memperkirakan pengguna kendaraan akan mengalami kenaikan sebesar 8 sampai 9 persen dibanding lebaran tahun 2014.

Puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi saat H-2 yang jatuh pada hari Rabu yang diperkirakan mencapai 45.000 kendaraan sedangkan menuju Merak 15.000 kendaraan.

ASDP Merak juga akan memberlakukan tiket berbeda pagi dengan malam dengan tujuan agar tidak terjadi penumpukan kendaraan .
    

Pewarta: Ganet

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2015