Lebak (AntaraBanten) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lebak mengimbau Komisi Pemberantasan Korupsi dan Polri (KPK-Polri) menjalin kedamaian dengan tidak saling serang menyerang.


"Kami berharap kedua lembaga hukum itu memilih jalan damai dan bekerja profesional untuk menegakkan hukum yang objektif," kata Ketua Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lebak KH Baijuri saat dihubungi di Lebak, Selasa.

Menurut dia, lembaga KPK-Polri harus bekerja dengan baik dan saling bahu membahu untuk menegakkan supremasi hukum.

Keberadaan kedua lembaga hukum tersebut sangat diharapkan masyarakat dalam hal penegakan hukum.

Apabila, KPK-Polri konflik berkelanjutan maka bagaimana penegakan hukum di Tanah Air.

Karena itu, pihaknya mengimbau KPK-Polri memilih damai tanpa kebusukan dengan saling serang menyerang.

Selain itu juga mereka mentaati perintah Presiden Joko Widodo baik KPK maupun Polri agar menegakkan hukum secara objektip.

Penegakan supremasi hukum tetap berjalan karena negara Indonesia berdasarkan hukum.

Disamping itu juga lembaga KPK-Polri islah tanpa serang menyerang.

"Kami berharap KPK-Polri bisa menjalin kedamaian dan bekerja secara profesional untuk menegakkan supremasi hukum," katanya.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2015