Momen hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 dirasakan sangat berkesan, khususnya bagi umat muslim Indonesia. Salah satunya dibukanya ibadah haji, setelah 2 tahun ditutup akibat pandemi Covid-19. Perayaan hari Raya Idul Adha menjadi semangat bagi yang mampu untuk melaksanakan ibadah berkurban, ditengah kembali bangkitnya ekonomi masyarakat yang sempat terpuruk diawal pandemi.

Selain itu, ada berbagai kebaikan yang bisa dilakukan jelang Idul Adha. Membagikan hewan kurban menjadi salah satu cara agar semua umat Muslim bisa menunaikan ibadahnya. Mengingat tidak semua orang bisa membeli hewan kurban saat Idul Adha karena faktor finansial.

Baca juga: PT IKPP Serang Mills dapat apresiasi atas komitmennya di bidang CSR

Tetap konsisten, seperti unit usaha Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas yakni PT. Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (IKPP) Serang Mills bersama PT. Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSS)  membagikan 56 ekor hewan kurban berupa kambing dan domba. Hewan kurban tersebut dibagikan kepada masyarakat melalui masjid, mushola dan stakeholder di Link. Perusahaan Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas yakni PT. Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (IKPP) Serang Mills, Kabupaten Serang, Jumat lalu, (08/7/2022).

Hewan kurban diserahkan oleh Tim Humas PT. IKPP Serang, diterima oleh  Kepala Desa Kragilan, Kepala Desa Tegalmaja, Kepala Desa Jeruk Tipis, Kepala Desa Sentul, Camat Kragilan, dan Danramil Kragilan serta stakeholder lainnya.

“Pemberian bantuan hewan kurban merupakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang rutin diberikan setiap tahunnya sebagai bentuk kepedulian perusahaan dan turut merayakan hari Raya Idul Adha bersama masyarakat sekitar perusahaan. Kami berharap bantuan hewan kurban dapat membantu pemenuhan gizi masyarakat ditengah pandemi virus Covid-19 yang belum usai," ungkap Humas PT IKPP Serang Dani Kusumah saat siaran Pers.

Dani menjelaskan, bantuan hewan kurban ini menjadi tradisi bagi perusahaan kedepannya masih tetap eksis supaya masyarakat dapat merasakan kebahagiaan saat merayakan Hari Raya Idul Adha.

“Harapan kita seluruh masyarakat muslim yang akan merayakan hari Hari Raya Idul Adha tetap menjaga dan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19,” tambahnya.
 
Humas PT IKPP Serang Dani Kusumah saat penyerahan hewan kurban

Sementara itu, Kepala Desa Kragilan, Yaya Sunarya dan Kepala Desa Tegalmaja Ikhsan serta Camat Kragilan Epon Anih Ratnasih menyampaikan terima kasih kepada PT. IKPP Serang yang selalu membantu warga setiap tahun dengan memberikan bantuan hewan kurban untuk Masjid dan Mushola diLingkungan Desa Kragilan.

"Semoga PT. Indah Kiat terus melaksanakan kegiatan CSR-nya dan kami pun senantiasa turut menjaga keamanan lingkungan sekitar perusahaan agar tercipta hubungan yang harmonis", Ungkap Yaya dan Ikhsan serta Epon.

Kemudian Danramil Kragilan Kapten Yadi Sukmayadi mengungkapkan apresiasi  kepada PT. IKPP Serang yang sudah memberikan hewan kurban.

 "Hal ini patut dicontoh perusahaan lain agar peduli terhadap lingkungan masyarakat." Pungkas Danramil Kragilan Kapten Yadi Sukmayadi

Pewarta: Weli

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2022