Tangerang, (Antara) - Cinema XXI Summarecon Mal Serpong, Tangerang, Provinsi Banten, menghadirkan Teater Imax yang memiliki keunggulan gambar sejernih kristal.

Pembukaan Teater Imax ketiga di Indonesia itu dilakukan secara langsung oleh Managing Director Imax Asia Pasific, Don Savant.

Dikatakannya, Teater Imax di wilayah Serpong resmi dibuka pada Rabu (30/4), dengan penanyangan perdana film Spiderman 2: Rise of Electro.

"Kehadiran Teater Imax di wilayah Serpong merupakan bagian dari komitmen Cinema 21 untuk memberikan pelayanan dan memanjakan penonton," katanya.

Dijelaskannya, Teater Imax memiliki keunggulan dibandingkan dengan Cinema lainnya yakni kualitas gambar sejernih kristal, suara tiga dimensi, bentuk dan ukuran layar yang berbeda secara geometri.

Kemudian, penonton pun dapat memiliki jenis teater yakni mulai 2 dimensi dan 3 dimensi.

Adapun harga tiket menonton di teater Imax yakni Rp50.000 untuk Senin hingga Kamis, RP60.000 pada hari Jumat dan RP75.000 untuk hari Sabtu/Minggu atau hari libur lainnya.

Sementara itu, teater Imax di Summarecon Serpong XXI, mampu menampung sebanyak 452 penonton dengan sajian film-film terbaru.

Don Savant menuturkan, Cinema 21 adalah jaringan bioskop terbesar di Indonesia yang memulai kiprahnya pada industri hiburan sejak tahun 1987.

Selama 27 tahun, Cinema 21 berkomitmen untuk senantiasa memberikan pengalaman dan kenikmatan menonton terbaik bagi masyarakat Indonesia. Saat ini Cinema 21 memiliki total 709 layar tersebar di 140 lokasi di seluruh Indonesia.

Dalam penayangan perdana Imax di Serpong, dihadiri sejumlah artis seperti Hanung Bramantyo bersama istri.

Pewarta:

Editor : Ganet Dirgantara


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2014